Gak Cuman Aktor, Mobil Di Fast Furious Juga Ikutan Dicasting
Siapa Anak Trax yang kalau nonton Fast Furious salfok sama mobilnya yang gokil banget? Ternyata mobil-mobil mewah itu harus diaudisi dulu sebelum masuk menjadi bagian franchise dari film ini lho.
Dilansir USS Feed, Vin Diesel alias Dominic Toretto melalui podcast EW BINGE: Fast Saga menyebutkan bahwa “Bagian dari proses Fast adalah mengaudisi mobil”.
Lo tau gak sih kalau mobil-mobil di film “Fast Furious” itu gak asal dipilih karena kerennya aja, tapi juga dipilih sesuai dengan karakter tokoh yang bakalan pake mobil tersebut. Cara mencocokannya melalui casting aktor dan casting mobil yang dipadukan, supaya kelihatan jenis mobil apa yang cocok untuk karakter yang seperti apa. Mobil yang dipakai juga punya peran yang signifikan.
Selain mobil yang digunakan harus mengikuti audisi dulu, mobil yang dipilih juga ternyata banyak yang versi limited edition. Salah satunya Ferrari FXX yang ada di Fast Furious 6 milik pemeran Tej parker. Tidak heran bila di film, mobil ini juga dikelilingi banyak orang karena cuman ada 40 mobil di dunia.
Ada pula mobil termahal yang pernah muncul di Fast Furious 7 yaitu 2013 Lykan Hypersport. Katanya harganya bisa sampai $34 juta USD. Di film ini, mobil ini dikendarai oleh Dominic Toretto.
By the way, Fast Furious 9 bakalan segera tayang di pertengahan tahun nanti. Pasti Anak Trax udah ga sabar banget buat ngeliat mobil keren apa aja sih yang bakalan ada di film baru ini. Dilansir USS Feed, di Fast Furious 9 ini bakalan menghadirkan beberapa tokoh yang pernah berperan di Tokyo Drift juga lho! Pasti Lo makin penasaran.
Baca Juga : Bangga! Wajah Nadin Amizah Muncul Di Time Square New York
Pasti pemain Fast Furious udah biasa banget naik mobil-mobil keren kayak begini. Dari semua mobil di Fast and Furious mana yang jadi favorit Lo?
2 Comments