Akhirnya Daniel Radcliffe dapat bintang di Hollywood’s Walk of Fame
Aktor asal Inggris yang namanya meroket setelah bermain dalam sekuel film Harry Potter, Daniel Radcliffe, mendapatkan ‘bintang’ nya sendiri di Hollywood’s Walk of Fame.
“Terima kasih untuk bintang ini. Hal ini sangat nyata dan luar biasa dan sulit untuk dilupakan,” ucap aktor berumur 26 tahun ini.
Daniel mempersembahkan bintang itu untuk orang tuanya, karena berkat mereka ia berhasil mendapatkannya.

Daniel Radcliffe merupakan salah satu aktor cilik yang dapat dibilang berhasil mempertahankan karirnya saat ia pindah ke dewasa, dan hal itu jarang terjadi.
Selain bermain dalam Harry Potter, Daniel juga membintangi The Woman in Black, Kill Your Darlings, dan menjadi cameo dalam film komedi Trainwreck.

Tidak hanya dunia film, tapi ia juga menggeluti teater tepatnya drama musikal Broadway, How to Succeed in Business Without Really Tryin dan psycho-drama Equus.
kira-kira kejutan apa lagi ya yang akan diberikan Daniel Radcliffe pada penggemarnya?