5 resep camilan Korea yang bisa dibikin di rumah

Dunia KPop_korean food

Mengingat semakin banyaknya pecinta culture Korea Selatan, Korean Wave nampaknya akan terus melebarkan sayapnya. Nggak cuma musik KPop yang semakin akrab terdengar di telinga masyarakat dunia, melainkan makanan asal Korea Selatan kini seperti jadi menu wajib setiap kamu dan teman kamu hangout ke mall ya, girls.

Nah, kini kamu nggak cuma bisa menikmati camilan Korea di restorannya saja. Kita punya resep camilan Korea yang bisa dibikin di rumah.

1.    Kimchi

Kimchi adalah asinan sawi putih dengan perpaduan rasa asam, pedas, dan asin.

Bahan yang digunakan:

½ bawan bombay iris tipis, 1 buah sawi putih, ¼ wortel iris memanjang, 4 batang daun bawang, ¼ lobak putih iris tipis, 1 sdt jahe lalu parut, 2sd bawang putih lalu parut, ½ gelas bubuk cabai Korea, 1 sdm gula pasir, 2 sdt garam, 1 gelas air, 1/3 gelas air, ¼ gelas saus ikan Korea, 1 sdm tepung.

Cara membuat:

Potong sawi putih menjadi 4. Campurkan sawi putih dengan garam yang sudah dilarutkan air, dan rendam semalaman, lalu cuci dan keringkan. Rebus 1 sdm tepung tadi dengan 1/3 gelas air dan dinginkan. Campurkan tepung tadi dengan garam, bubuk cabe korea, saus ikan korea, gula, jahe dan bawang putih. Aduk hingga merata, kemudian, masukkan wortel, lobak dan daun bawang. Ambil 1 potong sawi dan isi dengan campuran sayuran tadi, kemudian sawi dilipat. Setelah itu diamkan sawi selama 2-3 hari dalam kulkas. Kimchi siap di santap!

2.    Ramyeon

Buat kamu yang tergila-gila ramyeon, tapi masih meragukan kehalalannya, kini kamu bisa mencoba buatnya di rumah, girls. Bahan-bahan yang digunakan mie rebus asli buatan Indonesia, Kimci (sawi dan sayuran lain sesuai selera) Nori (rumput laut) dan Fish Snack (Snak yang bisa kamu temukan di supermaket).

Cara Membuat:

Masa mie rebus lalu masukan kimchi. Potong kecil-kecil Nori dan Fish Snack. Jadi deh Ramyeonnya! Mudah kan.

3.    Bibimbap

Makanan yang satu ini juga jadi makanan favorit kita!

Bahan yang dibutuhkan: Tauge, ayam atau ikan, wortel,  dan sayuran lainnya sesuai selera kamu, girls.

Cara membuat:

Iris tipis-tipis semua sayuran. Lalu, rebus semua bahan, eits.. tapi ingat jangan sampai terlalu empuk ya, girls. Kemudian sakijikan dengan minyak wijen dan saus bibimbap. Nah, buat lidah orang Indonesia, nggak lupa tambahkan saus sambal ya hihihi

4.    Kue beras

Kalau kamu sering menonton drama Korea pasti kamu nggak asing dengan makanan yang satu ini.

Bahan-bahan yang dibutuhkan: 110 gram air, 3sd minyak wijen, 300 gram tepung beras.

Cara membuat:

Campur air dengan tepung beras, kemudian aduk menggunakan tangan hingga merata. Kukus adonan tepung beras hingga matang. Angkat dan tambahkan adonan dengan minyak wijen agar adonan kenyal dan nggak lengket. Buat adonan berbentuk lonjong dan tambahkan minyak wijen kembali.

5.    Samsaek Namul

Samsaek namul adalah makanan yang terbuat dari berbagai sayuran.

Bahan yang digunakan: 400 gram bayam, 1 sdt kecap asin Korea, 1 sdt garam, 1 sdt minyak wijen, 1 sdt bawang puting dicincang halus, 1 sdt biji wijen.

Cara membuat:

Cuci bayam kemudian rebus bayam dan tambahkan garam dalam air mendidih selama 30 detik. Setelah itu angkat danbilas bayam dengan air dingin lalu peras. Kemudian sajikan bayam dan campurkan dengan garam, kecap asin, bawang putih dan minyak wijen. Samsaek siap disantap!

Source: Cosmo Girl Indonesia

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainment! Streaming terus Trax FM di sini!

Baca juga:
Datang ke Prom pakai flat shoes? why not?
Rise Against lepas single terbaru “The Violence”
Kim Kardashian dan Kylie Jenner lansir kosmetik terbaru

——————————–

Rekomendasi Video

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

15 + 15 =

SHARE IT
RELATED TRAX GUIDE

Debut Jadi Idol, Kim Jong Un Rilis Single Friendly Father

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un debut menjadi idol dengan merilis single yang berjudul Friendly Father. Lagu ini merupakan gambaran dari dirinya sendiri dalam membangun Korea Utara, termasuk memastikan negara itu memiliki masa depan yang cerah bagi rakyatnya. 

Selain itu, Korean Central Television yang dikontrol pemerintah juga menayangkan video klip dari lagu tersebut pada Rabu (17/4).

Lagu tersebut diputar pertama kali dalam upacara bombastis untuk merayakan pembukaan lahan pembangunan 10.000 rumah baru di ibukota Korea Utara, Pyongyang. 

Proyek tersebut dinamakan “Rimhung Street” yang pembangunannya diselesaikan selama 14 bulan di tengah upaya membangun kultus kepribadian Kim Jong Un.

Street Rimhung terletak di daerah Hwasong di timur laut Pyongyang. Street Rimhung ini direncanakan akan membangun 20.000 rumah yang merupakan janji Kim Jong Un di tahun 2021 untuk mempekerjakan militer guna membangun 50.000 apartment baru di ibukota dalam waktu 5 tahun.

Taylor Swift Keluarkan 15 Lagu Kejutan, Umumkan ‘The Tortured Poets Department’ Jadi Double Album

Taylor Swift mengejutkan penggemar dengan “double album” dari The Tortured Poets Department Jumat pagi. Ekspansinya, dirilis dua jam setelah album awal, menampilkan 15 lagu lagi bertajuk The Anthology.

“Ini kejutan pukul 02.00: The Tortured Poets Department adalah album rahasia GANDA,” tulis Taylor di Instagram. “Saya telah menulis begitu banyak puisi yang menyiksa dalam 2 tahun terakhir dan ingin berbagi semuanya dengan Anda, jadi inilah bagian kedua dari TTPD: The Anthology. 15 lagu tambahan. Dan sekarang ceritanya bukan milikku lagi… itu milikmu.”

Penyanyi-penulis lagu ini meluncurkan album pertamanya yang berisi 16 lagu pada tengah malam pada hari Jumat. Dua lagu merupakan kolaborasi dengan Post Malone dan Florence + The Machine. Ada juga empat lagu bonus, “The Manuscript”, “The Bolter”, “The Albatross” dan “The Black Dog” yang ditampilkan dalam versi vinyl berbeda dari album tersebut. Keempat lagu tersebut, bersama 11 lagu baru lainnya, masuk dalam The Anthology.

Di Instagram, Taylor juga menyebut album tersebut sebagai “sebuah antologi karya-karya baru yang mencerminkan peristiwa, opini, dan sentimen dari momen singkat dan fatalistik – sesuatu yang sensasional dan menyedihkan dalam ukuran yang sama.”

Menjelang perilisan album, Taylor mengungkapkan bahwa single pertama albumnya adalah “Fortnight” yang menampilkan Post Malone. “Saya menjadi penggemar berat Post karena dia adalah seorang penulis, eksperimen musiknya, dan melodi yang dia ciptakan yang selalu melekat di kepala Anda selamanya. Saya menyaksikan keajaiban itu menjadi nyata secara langsung ketika kami bekerja bersama di ‘Fortnight,’” tulis Taylor di Instagram di samping foto bersama Post Malone.

Spotify juga mengungkapkan pada hari Kamis bahwa album tersebut menjadi album Countdown Page yang paling banyak disimpan sebelumnya dalam sejarah audio streamer.

Super Junior Bakal Manggung di Jakarta, Catat Tanggalnya!

Grup K-pop naungan SM Entertainment, Super Junior kembali gelar konser di Jakarta yang bertajuk “SUPER SHOW SPIN-OFF : Halftime.” Konser ini merupakan bagian dari tur Asia Super Junior di tahun 2024.

Melansir dari akun instagram resmi Super Junior, konser akan digelar pada 14 September 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara.

“2024 SUPER JUNIOR ASIA TOUR. [JAKARTA] BCIS, September 14, 2024,” tulis akun instagram resmi @SJofficial, Kamis (18/04).

Jakarta merupakan kota terakhir dalam tur Asia Super Show Spin-Off : Halftime. Berdasarkan dari jadwal yang dirilis, tur akan dimulai di Seoul pada 22-23 Juni 2024.

Kemudian diikuti oleh kota-kota besar di kawasan Asia, mulai dari Bangkok pada 6-7 Juli, Singapura pada tanggal 14 Juli, Ho Chi Minh pada 28 Juli, Kuala Lumpur pada 3 Agustus, Taipei pada 17-18 Agustus, dan Hongkong pada 6-7 September. 

Konser ini akan dibawa oleh iMe Indonesia selaku promotor. Namun, belum ada informasi lebih lanjut mengenai harga dan jadwal penjualan tiket

TRAX MUSIC

Perdana di Coachella, ATEEZ Tuai Banyak Pujian Berkat Penampilannya

ATEEZ sukses tampil sebagai headliner di Coachella Valley Music and Arts Festival 2024 pada Jumat (12/04) waktu setempat. ATEEZ dinobatkan sebagai boygroup K-pop pertama yang tampil di Coachella. Selain itu, LE SSERAFIM dan The Rose juga tampil di festival musik tersebut.

ATEEZ tampil di panggung Sahara dengan penuh enerjik, berhasil menaklukkan para penggemar maupun warga lokal yang menonton.

ATEEZ membawakan 11 lagu hits mereka, salah satunya ialah Say My Name yang menjadi lagu pembuka saat mereka pertama kali muncul di panggung. Selanjutnya, mereka menampilkan Hala Hala, Guerilla (Flag Ver.), Crazy Form, The Real (Heung : 興 Ver.), Arriba, Django, Bouncy (K-Hot Chilli Peppers), dan ditutup dengan Wonderland (Symphony No 9).

Selain itu, ATEEZ juga menambahkan unsur budaya tradisional korea dalam penampilannya di The Real (Heung : 興 Ver.), seperti bendera yang diukir dengan (Naga Biru, Baekho, Jujak, Hyunmu), dan juga memberikan keindahan dan keunikan Korea melalui video LED dengan pola mutiara warna-warni.

Mereka juga menyelipkan permainan rakyat tradisional Korea “Ganggang Sul-rae” ke dalam koreografinya, tari topeng singa dari asosiasi pelestarian tari topeng Bongsan, yang menambah meberiahaan dan maknanya.

Selanjutnya, Hongjoong cs akan kembali tampil di Coachella Valley Music and Arts Festival 2024 di minggu kedua pada 19 April mendatang.

Sinopsis Drakor Terbaru Netflix, Parasyte: The Grey, Kisah Parasit Misterius

Netflix kembali merilis drama Korea terbarunya yang bertajuk Parasyte: The Grey.

Drama sci-fi berlatar kisah dunia organisme parasit dan perjuangan manusia yang melawannya akan menampilkan cerita penuh aksi yang menegangkan. 

Drama Korea adaptasi manga Jepang yang berjudul Parasyte karya Hitoshi Iwaaki, drama ini memiliki jalan baru yang padat dengan aksi laga, filosofi, serta pertanyaan seputar keberadaan manusia. Yuk, simak sinopsisnya berikut ini.

Pada suatu hari, sebuah entitas parasit misterius tiba-tiba jatuh dari langit dan mulai menginfeksi manusia sebagai inangnya. Parasit ini kemudian mengakibatkan kematian pada manusia dan mendapatkan kekuatan sendiri. 

Manusia pun terpaksa berjuang melawan ancaman makhluk ini yang berpotensi mengambil alih dunia.

Cerita ini berfokus pada beberapa karakter utama, termasuk Jung Su In, Seol Gang Woo, dan Choi Joon Kyung. Jung Su In berhasil diselamatkan setelah tubuhnya diserang oleh parasit bernama Heidi, meskipun parasit tersebut gagal mengambil alih otaknya. 

Sebagai hasilnya, Jung Su In hidup bersama dengan Heidi, menciptakan perpaduan manusia-parasit yang unik.

Sementara itu, Seol Gang Woo berusaha menemukan adik perempuannya yang hilang dengan mengejar parasit, sedangkan Choi Joon Kyung, sebagai kepala gugus tugas parasit, bertekad untuk memberantas parasit tersebut setelah kehilangan suaminya karena serangan parasit.

Drama Parasyte: The Grey bisa ditonton di Netflix pada Jumat, 5 April 2024.

Jennie BLACKPINK Segera Comeback Solo Pada Juni 2024

Jennie BLACKPINK segara comeback solo dalam waktu dekat. OOD ATELIER, agensi pribadi Jennie mengatakan bahwa Jennie sedang mengerjakan album barunya.

Namun, agensi saat ini belum bisa memastikan detail tanggal comeback solo Jennie.

“Jennie sedang mengerjakan albumnya, tetapi tanggal comeback belum ditentukan,” ungkap keterangan resmi agensi, seperti yang diberitakan Korea JoongAng Daily, Minggu (31/3).

Pernyataan agensi dirilis setelah beredar kabar Jennie BLACKPINK akan merilis album solo terbarunya pada Juni 2024. Kabar tersebut dilaporkan oleh media lokal Korea.

Album barunya akan menjadi proyek solo terbaru Jennie setelah merilis berbagai single. Jennie baru saja comeback dengan single You & Me, hingga merilis soundtrack serial The Idol berjudul One of the Girls bersama dengan Abel Tesfaye dan Lily-Rose Depp.

Comeback kali ini merupakan comeback pertamanya sejak ia meninggalkan YG Entertainment dan mendirikan labelnya sendiri.

Meskipun Jennie tidak lagi menandatangani kontrak bersama dengan YG Entertainment secara individu, namun aktivitas grup BLACKPINK masih berada di bawah naungan YG Entertainment.