Woww, gift bag Grammys bernilai 400 juta lebih!

Just in case berpose di karpet merah pada perhelatan Grammys pagi tadi (waktu Indonesia) masih kurang glamor, para selebriti yang bertugas sebagai presenter dan penampil pada penghargaan tahun ini juga pulang dengan membawa hadiah sejumlah ratusan juta rupiah.

Grammys memiliki sebuah gift lounge (ruangan berisi hadiah) yang diurusi oleh perusahaan marketing Distinctive Assets. Ruangan ini dibuka pagi presenter dan penyanyi yang akan tampil selama tiga hari di Madison Square Garden, New York.

Para bintang yang mampir dapat mencoba berbagai hadiah yang disediakan, serta membawa pulang sebuah tas hadiah berisi produk dari puluhan brand.

Meski Distinctive Assets menolak untuk memberikan nilai persis dari tas hadiah tersebut, seorang representatif mengonfirmasi bahwa seluruh hadiah bernilai lebih dari 30 ribu dollar atau sekitar 400 juta rupiah.

“Seorang seniman akan merasa sangat tersanjung ketika diminta untuk menjadi bagian dari malam terbesar di industri musik, dan kehormatan itu juga dirasakan oleh para partner Grammy seperti kami,” ujar Lash Fary, pendiri Distinctive Assets.

“Kami sangat bangga dapat membantu merayakan perhelatan Grammy yang ke-60 dengan gift lounge kami”.

Instagram will load in the frontend.

Sejumlah hadiah yang dimaksud termasuk seminggu di spa Golden Door, latihan sirkus untuk keluarga, sejumlah prosedur kulit, sebuah gitar akustik, kelas mixology privat.

Dan berikut isi lengkap tas tersebut – ukurannya pastilah sangat besar:

– Enam sampel parfum yang terinspirasi dari lagu seperti Like a Virgin, Besame Mucho, Sexual Healing, dan I Put a Spell On You.

– Langganan Book of the Month club

– Lipstik berubah warna dari Blush & Whimsy

– Produk Bulletproff Coffee

– Tali tas yang dapat dipersonalisasi dari Carrie’d NYC

– Peralatan untuk membersihkan telinga dari Clear Ear

– Perawatan rejuvenasi pinhole gum dari Dr. John Chao

– Buku masak Cook Yourself Happy: The Danish Way

– Kaus dari Cotton Canary bertuliskan Live Uncaged

– Masker perawatan carboxytherapy dari CO2Lift oleh Lumisque

– Perawatan rambut dari Crème of Nature Argan Oil

– Buku anak-anak, Curlee Girlee, yang mengajarkan anak-anak perempuan untuk mencintai diri mereka

– Poncho untuk tas dari Dear Rain

– Permainan musik DropMix, yang membuat Anda dapat menciptakan sebuah mix dari lagu-lagu populer

– Kuteks dari Emilie Heathe

– Ultimate Anti-Aging IV Infusion dari Evolved Science

Gift card untuk restoran Fireman Hospitality Group di New York

– Perawatan baju dari The Frey

– Konsultasi cenayang via telepon dari Go Beyond Here

– Satu minggu di spa Golden Door, California

– Tanaman dari GoodKarms

– Persediaan Healing Saint Luminosity Skin Serum oleh Dr. Jane 360 selama setahun

– Suplemen untuk mengurangi berat badan dari Hydroxycut Organic

– Sepasang bulu mata palsu dari faux mink oleh Inception of Beauty

– HD Loose Pigments dan Liquid Transformer dari iSociety Cosmetics

– Latihan sirkus untuk keluarga dari Le Petit Cirque

– Kelas mixology private dari Liquor Lab, New York

– Gelang dari bahan faux fur dengan tulisan #BuyACoatSaveAPuppy dari Maison Atia

– Cokelat dari Mraz Family Farms, perusahaan milik Jason Mraz

– Satu buah majalah Music Connection

– Tas makeup dari M·Y·O

Inhaler uap dari mypurmist Free

– Alat pijat mata dari Naipo

Snack dari Nothing But the Fruit (NBTF)

– Prosedur rejuvenasi kulit wajah dari Nurse Gigi

– Ocean Spray cranberry sangria dan Craisins dried cranberries

– Produk grooming Old Spice Red

– Edisi spesial majalah People

– Instant Mineral SPF45 finishing powder dari Peter Thomas Roth Clinical Skincare

– Purity Made Simple One-Step Facial Cleanser dan perawatan mata Ultimate Miracle Worker dari Philosophy

– Sampo Russian Amber Oil dari Prima Bella Luxury Products

– Quincy Herbals Skin Illuminating Vitamin C Serum dengan Hyaluronic Acid

– Buku Rule #1 Don’t Be #2 dari Dan Milstein

– Protein bar dari RxBar

– Sabun garam laut dari Salt &Stone Soap Company

– Sesi training teleprompter profesional selama 90 menit dari Sena-Series Media Training

– Perawatan rambut dan sabun cuci muka dan scrub wajah dari Shea Moisture

– Alat pemberi makan binatang peliharaan yang dilengkapi kamera dan wi-fi dari Shop Modern Innovations

– Satu botol minuman Southern Wicked Lemonade Moonshine

– Suplemen nutrisi untuk melindungi pendengaran dari Soundbites

– Materi dari Thankful, sebuah website yang mempromosikan rasa terima kasih

– Chico Bag dari The Gentle Barn

– Perhiasan dari The Giving Keys

– Sebuah kotak wellness dari The Lucky Box Club

Gift card senilai 100 dollar Amerika atau sekitar 1,3 juta rupiah dari Uber Eats

Quinoa peanut butter cups dari Unreal Snacks

Selain barang-barang di atas, tersedia juga barang-barang berikut di dalam gift lounge di area backstage, yang dapat diambil oleh para selebriti:

– M1 oleh MTG untuk McLEAR, sebuah cincin smart yang memiliki teknologi pembayaran

– Layanan transportasi airport VIP oleh Alpha Priority Worldwide

– Perhiasan dari Grosse Japan

– Kemeja dari Happiest Tee

– Ikat pinggang terapi diet dari LumiDiet asal Korea

– Persediaan foundation dan pelembab oxygenating selama satu tahun dari Oxygenetix

– Gelang tanzanite dari Saf Kilima Tanzanite

– Suplemen euglena dari Sixth Sense Lab asal Jepang

– Produk dari Smile Direct Club yang mengirimkan teeth aligners dan pemutih gigi ke rumah

– Kacamata hitam dengan Polaroid Eyewear dari Solstice Sunglasses

– Gitar akustik dari grup anti-tembakau, Epiphone, sebuah label Gibson

– Mainan WowWee Fingerlings

(Artikel disadur dari Harper’s Bazaar US. Alih bahasa: Stella Mailoa. Foto: Courtesy of Harper’s Bazaar US)

Source: Harpers Bazaar

SHARE IT
RELATED TRAX GUIDE

Serial Garapan Joko Anwar, Nightmares and Daydreams Segera Tayang di Netflix

Serial netflix garapan Joko Anwar yang berjudul Nightmares and Daydreams akan segera tayang pada 14 Juni 2024.

Netflix juga membagikan daftar aktor pemeran dalam serial misteri tersebut.

“Ini dia jajaran cast yang bakal membawa kamu ke dunia penuh misteri di karya terbaru @jokoanwar, serial JOKO ANWAR’S NIGHTMARES AND DAYDREAMS tayang 14 Juni di Netflix!” tulis akun resmi @NetflixID, pada Senin (22/4).

Dalam serial ini, Joko Anwar membawa 65 aktor dan aktris sebagai pemeran dari serial ini. Beberapa aktor yang kerap hadir di film karya Joko Anwar di antaranta Lukman Sardi, Ario Bayu, Marissa Anita, Fachri Albar, Sita Nursanti, Asmara Abigail, Kiki Narendra, Yoga Pratama, Nirina Zubir, Kevin Ardilova, Faradina Mufti, Happy Salma, Sha Ine Febriyanti, Ayu Laksmi, hingga Afrian Arisandy.

Pengumuman perilisan Nightmares and Daydreams disertai dengan video perkenalan Joko Anwar sebagai kreatornya. Ia membocorkan episode pertama serial yang berjudul Old House. 

Sang produser juga memberi bocoran di episode itu menceritakan misteri tentang seorang supir taksi.

Dalam video tersebut juga menampilkan portal yang berbentuk logo segitia terbalik, yang kemungkinan menjadi bagian penting dari serial Nightmares and Daydreams.

Konser Nick Carter di Jakarta Resmi Batal

Konser Nick Carter yang dijadwalkan pada 26 Mei di Pullman, Central Park Mall, Jakarta resmi batal. Konser yang merupakan bagian dari 2024 Tour Who I Am ini merupakan imbas dari jadwal konser dari salah satu member Backstreet Boys di Asia. 

“Karena keadaan tidak terduga pada jadwal Nick Carter, dengan menyesal kami informasikan semua pertunjukan Nick Carter di Asia 2024, termasuk Jakarta pada 26 Mei telah dibatalkan,” ungkap promotor.

Pembatalan konser Nick Carter bukan hanya di Indonesia saja, tetapi di negara Asia lainnya juga. Seperti di India pada 17 dan 18 Mei, Filipina 23 dan 24 Mei, Singapira 28 mei, dan Taiwan 30 Mei.

Promotor juga mengungkapkan untuk para penggemar yang telah membeli tiket, bisa menerima refund dana secara penuh.  Untuk pembelian tiket melalui platform Blibli, Tiket, dan Loket, pembeli bisa mengecek Email, sedangkan pembelian melalui Tix.Id bisa mengajukan refund dengan pengisian form yang telah disediakan.

Pengajuan refund dimulai sejak 22 April dan paling lambat hingga 22 Mei. Proses refund akan membutuhkan waktu sekitar 14 hari sejak form diajukan oleh pembeli tiket.

Debut Jadi Idol, Kim Jong Un Rilis Single Friendly Father

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un debut menjadi idol dengan merilis single yang berjudul Friendly Father. Lagu ini merupakan gambaran dari dirinya sendiri dalam membangun Korea Utara, termasuk memastikan negara itu memiliki masa depan yang cerah bagi rakyatnya. 

Selain itu, Korean Central Television yang dikontrol pemerintah juga menayangkan video klip dari lagu tersebut pada Rabu (17/4).

Lagu tersebut diputar pertama kali dalam upacara bombastis untuk merayakan pembukaan lahan pembangunan 10.000 rumah baru di ibukota Korea Utara, Pyongyang. 

Proyek tersebut dinamakan “Rimhung Street” yang pembangunannya diselesaikan selama 14 bulan di tengah upaya membangun kultus kepribadian Kim Jong Un.

Street Rimhung terletak di daerah Hwasong di timur laut Pyongyang. Street Rimhung ini direncanakan akan membangun 20.000 rumah yang merupakan janji Kim Jong Un di tahun 2021 untuk mempekerjakan militer guna membangun 50.000 apartment baru di ibukota dalam waktu 5 tahun.

TRAX MUSIC

Taylor Swift Keluarkan 15 Lagu Kejutan, Umumkan ‘The Tortured Poets Department’ Jadi Double Album

Taylor Swift mengejutkan penggemar dengan “double album” dari The Tortured Poets Department Jumat pagi. Ekspansinya, dirilis dua jam setelah album awal, menampilkan 15 lagu lagi bertajuk The Anthology.

“Ini kejutan pukul 02.00: The Tortured Poets Department adalah album rahasia GANDA,” tulis Taylor di Instagram. “Saya telah menulis begitu banyak puisi yang menyiksa dalam 2 tahun terakhir dan ingin berbagi semuanya dengan Anda, jadi inilah bagian kedua dari TTPD: The Anthology. 15 lagu tambahan. Dan sekarang ceritanya bukan milikku lagi… itu milikmu.”

Penyanyi-penulis lagu ini meluncurkan album pertamanya yang berisi 16 lagu pada tengah malam pada hari Jumat. Dua lagu merupakan kolaborasi dengan Post Malone dan Florence + The Machine. Ada juga empat lagu bonus, “The Manuscript”, “The Bolter”, “The Albatross” dan “The Black Dog” yang ditampilkan dalam versi vinyl berbeda dari album tersebut. Keempat lagu tersebut, bersama 11 lagu baru lainnya, masuk dalam The Anthology.

Di Instagram, Taylor juga menyebut album tersebut sebagai “sebuah antologi karya-karya baru yang mencerminkan peristiwa, opini, dan sentimen dari momen singkat dan fatalistik – sesuatu yang sensasional dan menyedihkan dalam ukuran yang sama.”

Menjelang perilisan album, Taylor mengungkapkan bahwa single pertama albumnya adalah “Fortnight” yang menampilkan Post Malone. “Saya menjadi penggemar berat Post karena dia adalah seorang penulis, eksperimen musiknya, dan melodi yang dia ciptakan yang selalu melekat di kepala Anda selamanya. Saya menyaksikan keajaiban itu menjadi nyata secara langsung ketika kami bekerja bersama di ‘Fortnight,’” tulis Taylor di Instagram di samping foto bersama Post Malone.

Spotify juga mengungkapkan pada hari Kamis bahwa album tersebut menjadi album Countdown Page yang paling banyak disimpan sebelumnya dalam sejarah audio streamer.

Super Junior Bakal Manggung di Jakarta, Catat Tanggalnya!

Grup K-pop naungan SM Entertainment, Super Junior kembali gelar konser di Jakarta yang bertajuk “SUPER SHOW SPIN-OFF : Halftime.” Konser ini merupakan bagian dari tur Asia Super Junior di tahun 2024.

Melansir dari akun instagram resmi Super Junior, konser akan digelar pada 14 September 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara.

“2024 SUPER JUNIOR ASIA TOUR. [JAKARTA] BCIS, September 14, 2024,” tulis akun instagram resmi @SJofficial, Kamis (18/04).

Jakarta merupakan kota terakhir dalam tur Asia Super Show Spin-Off : Halftime. Berdasarkan dari jadwal yang dirilis, tur akan dimulai di Seoul pada 22-23 Juni 2024.

Kemudian diikuti oleh kota-kota besar di kawasan Asia, mulai dari Bangkok pada 6-7 Juli, Singapura pada tanggal 14 Juli, Ho Chi Minh pada 28 Juli, Kuala Lumpur pada 3 Agustus, Taipei pada 17-18 Agustus, dan Hongkong pada 6-7 September. 

Konser ini akan dibawa oleh iMe Indonesia selaku promotor. Namun, belum ada informasi lebih lanjut mengenai harga dan jadwal penjualan tiket

Perdana di Coachella, ATEEZ Tuai Banyak Pujian Berkat Penampilannya

ATEEZ sukses tampil sebagai headliner di Coachella Valley Music and Arts Festival 2024 pada Jumat (12/04) waktu setempat. ATEEZ dinobatkan sebagai boygroup K-pop pertama yang tampil di Coachella. Selain itu, LE SSERAFIM dan The Rose juga tampil di festival musik tersebut.

ATEEZ tampil di panggung Sahara dengan penuh enerjik, berhasil menaklukkan para penggemar maupun warga lokal yang menonton.

ATEEZ membawakan 11 lagu hits mereka, salah satunya ialah Say My Name yang menjadi lagu pembuka saat mereka pertama kali muncul di panggung. Selanjutnya, mereka menampilkan Hala Hala, Guerilla (Flag Ver.), Crazy Form, The Real (Heung : 興 Ver.), Arriba, Django, Bouncy (K-Hot Chilli Peppers), dan ditutup dengan Wonderland (Symphony No 9).

Selain itu, ATEEZ juga menambahkan unsur budaya tradisional korea dalam penampilannya di The Real (Heung : 興 Ver.), seperti bendera yang diukir dengan (Naga Biru, Baekho, Jujak, Hyunmu), dan juga memberikan keindahan dan keunikan Korea melalui video LED dengan pola mutiara warna-warni.

Mereka juga menyelipkan permainan rakyat tradisional Korea “Ganggang Sul-rae” ke dalam koreografinya, tari topeng singa dari asosiasi pelestarian tari topeng Bongsan, yang menambah meberiahaan dan maknanya.

Selanjutnya, Hongjoong cs akan kembali tampil di Coachella Valley Music and Arts Festival 2024 di minggu kedua pada 19 April mendatang.