Wanna One, sang jawara Ks chart yang raih banyak prestasi!
Boy group yang baru saja melakukan debutnya, Wanna One, langsung jadi jawara di Ks chart lewat hits single “Energetic” dengan perolehan suara sebesar 15,5 persen.
Wanna One merupakan group jebolan ajang survival show Produce 101 Season 2 yang sangat ditunggu-tunggu debut-nya.
Lewat mini album 1×1 = 1 (To Be One) dan MV single mereka yang berjudul “Energetic”. MV ini langsung mecetak rekor dengan jumlah penonton terbanyak dalam waktu serhari setelah rilis, yaitu sebanyak 4 juta viewers.
Prestasi ini sekaligus membuat group yang beranggotakan 11 orang ini menjadi MV debut group KPop yang paling banyak ditonton dalam waktu 24 jam. Bahkan sampai artikel ini ditulis, MV ini sudah dilihat sebanyak lebih dari 12 juta viewers. Daebak!
Di posisi kedua, ditempati oleh boy group yang juga baru saja melakukan comeback, yaitu WINNER lewat single “Love Me Love Me” dengan perolehan suara sebesar 13,4 persen.
Boy group asuhan YG Entertainment ini comeback pada 4 Agustus lalu, lewat double title track untuk album Our Twenty For, dengan single “Love Me Love Me” dan “Island”.
Belum ada sebulan comeback, penggemar sudah dihebohkan dengan statement CEO YG lewat akun Instagram pribadinya.
Saat mengucapkan selamat kepada Kang Seung Yoon cs yang baru saja merayakan 3rd anniversarry, Yang Hyun Suk mengatakan bahwa Winner akan kembali merilis single baru mereka di tahun yang sama.
Walaupun belum ada statement jelas kapan single ini akan rilis, penggemar sudah sangat senang dan menunggu-nunggu comeback mereka. Fighting oppa!
Satu lagu group yang baru saja comeback dan langsung menempati posisi ketiga Ks chart minggu ini. Ini dia Girls’ Generation lewat single “Holiday” dengan perolehan suara sebesar 12,4 persen.
Girl group asuhan SM Entertainment ini comeback untuk merayakan ulang tahun ke-10 mereka. Momen berharga ini dirayakan besar-besaran lewat sebuah fanmeeting yang diberinama 10th Anniversary-Holiday To Remember pada 5 Agustus lalu.
Lewat momen ini, Taeyeon cs mengungkapkan curahan hati mereka dalam berjuang selama 10 tahun ini. Mereka pun mengatakan, keberhasilan mereka tidak lepas dari dukungan SONE (sebutan untuk fans SNSD).
SNSD pun baru-baru ini tampil dalam variety show Running Man episode 363 yang disiarkan pada Minggu, 13 Agustus 2017.
Penampilan mereka mendapatkan respon yang sangat positif dari netizen. Lewat penampilannya yang lucu, mereka berhasil meningkatkan rating Running Man dari episode sebelumya. Bahkan, episode mereka terhitung tertinggi keempat dibandingkan beberapa episode Running Man yang sudah tayang selama tahun 2017.
Anak Trax udah pada nonton belum, Running Man episode Girls’ Generation?
Sayangnya, minggu ini kita harus berpisah dengan KARD “Hola Hola”, Monsta X “Newton”, dan GFRIEND “Love Whisper”.
[teks Sekar Retno Ayu | foto allkpop.com]
Buat kamu yang pengin dengerin musik berkualitas, streaming aja di sini atau download aplikasinya di iOS dan Google Play Store!
Baca juga:
Inilah 10 pulau wisata terbaik di dunia
Leonardo DiCaprio akan perankan Leonardo Da Vinci
Hadirnya ekshibisi The World of Ghibli di Jakarta
——————————–
Rekomendasi Video