Radio Anak Muda_RAN
|

Single “Mager” dari RAN kembali menjadi jawara di chart Jamu!

“Mager” dari RAN masih bertahan menjadi jawara di chart Trax Jamu minggu ini nih, Anak Trax!

Setelah 10 minggu berada di chart, “Mager” rupanya masih menjadi favorite Anak Trax untuk didengarkan saat beneran mager ya?

Sesuai dengan judulnya, pada videoklip “Mager”, para personel RAN menggunakan piyama untuk mengekspresikan ke-mager-an mereka dalam single tersebut.

Ada kabar menggembirakan dari band yang satu ini lho! Rayi, Asta, dan Nino baru aja menyelesaikan turnya di Australia. Wahh, keren yaa!

Single “Mager” juga masuk ke dalam list lagu yang mereka bawakan pada konser yang bertemakan A Celebration of Beauty in Diversity. Nggak main-main, penonton konser yang diselenggarakan di Melbourne Town Hall itu mencapai lebih dari 1.200 orang lho, Anak Trax!

Peringkat dua dalam chart minggu ini ada Andre Dunant dengan single “Never Let You Go” yang berduet dengan Nadhira.

Nama Andre Dunant di dunia elektro music sudah tidak asing lagi. Walaupun sempat vakum dalam waktu yang lama, Andre kembali dengan single terbarunya ini yang langsung diterima penggemar musik EDM.

Berbagai penghargaan pun sudah pernah diraihnya, salah satunya adalah Paranoia Icon tahun 2007. Jam terbangnya pun sudah banyak, Andre sering ‘berkeliaran’ di berbagai festival musik lokal dan berbagai klub di Indonesia.

Minggu ini, kita kedatangan pendatang baru yaitu single “Cerita Kita” dari Tompi yang langsung menempati peringkat ke-10!

Single ketiga dari album Romansa ini menjadi single yang sentimental untuk penyanyi kelahiran Lhokseumawe, 22 September 1978. Lagu ini merangkum apa yang diinginkan Tompi tentang cinta dalam hidup ini.

Tidak hanya terinspirasi dari pengalamannya, tapi juga dari cerita orang-orang di sekitarnya. “Cerita Kita” menggambarkan pertemuan awal sepasang kekasih, proses pendekatan, sampai harapan untuk bersama.

Mau tau siapa saja yang ada di chart Trax Jamu minggu ini? Yuk lihat di sini!

[teks Ghesilia Gianty, Anak Trax dari Universitas Multimedia Nusantara | foto Instagram @ranforyourlife]

Buat kamu yang pengin dengerin musik berkualitas, streaming aja di sini atau download aplikasinya di iOS dan Google Play Store!

Baca juga:
Video klip “Akad” Payung Teduh dibekukan
“Too Good At Goodbyes” curahan hati dari Sam Smith
Yura Yunita siap “Buktikan” kualitas bermusiknya di chart Jamu!

Similar Posts

One Comment

  1. Magnificent goods from you, man. I’ve understand your stuff previous to and you are just extremely great. I actually like what you have acquired here, really like what you’re saying and the way in which you say it. You make it entertaining and you still take care of to keep it smart. I can’t wait to read much more from you. This is actually a terrific site.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *