| | | |

SEVENTEEN Bakal Kembali Konser di Indonesia, Catet Tanggalnya!

Yeayyy…. Ada idol yang mau balik lagi nih Anak Trax, buat adain konser di Indonesia. Yaps, SEVENTEEN baru aja ngumumin bakal kembali ke Indonesia untuk konser mereka bertajuk “SEVENTEEN World Tour Be The Sun Jakarta.”

Belum lama, SEVENTEEN baru aja gelar konser di Indonesia di ICE BSD pada 24 dan 25 September. Konsernya ini dalam rangka SEVENTEEN World Tour Be The Sun sekaligus jadi ajang promosi album terbaru mereka.

Setelahnya konsernya ini, rupanya kejutan kembali dihadirin oleh SEVENTEEN dengan konser kembali di Indonesia. Pledis Entertainmen ngumumin bahwa “SEVENTEEN World Tour Be The Sun Jakarta” akan digelar lagi pada 28 Desember di Gelora Bung Karno Madya Stadium.

“Kami sangat bersemangat untuk membawa kembali SEVENTEEN untuk konser #BETHESUNinJKT! Tunggu detail selanjutnya!” pengumuman promotor.

Sebelumnya, Hoshi SEVENTEEN juga telah ngode bahwa mereka bakal balik lagi ke Indonesia. Tapi banyak yang gak nyadar kalau SEVENTEEN beneran balik ke Indonesia di tahun yang sama.

“Saya juga dengar masih banyak yang belum kesampaian ke sini. Semoga selanjutnya SEVENTEEN bisa konser nih di stadion,” ucap Hoshi di konser sebelumnya jelang akhir September lalu.

Untuk harga tiket belum diumumin sama pihak promotor terkait konser SEVENTEEN di akhir tahun 2022 ini. Sebelum ke Indonesia, SEVENTEEN bakal terlebih dahulu konser di Filipina, tepatnya Philippine Arena di Bulacan pada 17 Desember.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *