Pilih liburan naik kereta api, ini keuntungan yang bakal kamu dapatkan
Di antara beberapa opsi moda transportasi untuk liburan, naik kereta api adalah yang paling menguntungkan dan menyenangkan. Nggak percaya? Nih beberapa faktanya, Anak Trax!
Lebih Murah
Berangkat sendirian atau berombongan, harga tiket kereta api jauh lebih murah daripada pesawat terbang. Ketika budget terbatas, kamu bisa memilih kelas ekonomi yang harga tiketnya sangat terjangkau.
Meski murah meriah, kelas ekonomi tetap nyaman, bersih, dan full AC. Dah gitu, berangkat dan tibanya tepat waktu. Jadi kamu nggak perlu khawatir soal pelayanan dan kenyamannya. Yaa mendekati kelas eksekutif lah!
Menjangkau Lebih Banyak Tujuan
Tidak semua kota memiliki bandara. Kalaupun ada, penerbangan menuju kota tersebut belum tentu ada setiap waktu. Berbeda halnya dengan kereta api yang melewati banyak kota di Pulau Jawa, dari ujung ke ujung, semua kota besar pasti memiliki jalur kereta api.
Jadwal Pasti
Berbeda dengan kereta api jaman dulu, kereta zaman now semuanya tepat waktu. Baik waktu keberangkatan maupun jadwal tiba di kota tujuan, bisa dipastikan tidak meleset dari yang sudah tertera di tiket kereta api.
Dengan begini, kamu bisa lebih mudah memperkirakan waktu perjalanan dan mengatur jadwal liburan di kota tujuan. Ingat, jangan sampai terlambat sampai stasiun ya, karena kamu bisa ditinggalkan oleh kereta yang bakal membawa ke kota tujuan walau hanya telat satu menit saja.
Bebas Macet
Jalur kereta api sangat bebas hambatan. Kecuali ada kejadian luar biasa, naik kereta api dijamin bebas macet, tidak seperti kendaraan yang lewat jalur darat lainnya.
Perjalanan kereta api selalu mendapatkan prioritas ketika harus bersinggungan dengan kendaraan darat. Inilah yang membuat perjalanan kereta jadi bebas hambatan dan waktu perjalanan bisa dipastikan.
Lebih Nyaman
Jarak antar kaki di dalam kereta yang lega membuat perjalanan jadi lebih nyaman. Dengan fasilitas AC dan colokan listrik yang bisa dipergunakan selama perjalanan membuat pengalaman naik kereta, baik kelas ekonomi sekalipun jadi lebih nyaman.
Fasilitas kamar mandi di kereta ekonomi pun sekarang lebih bersih. Setiap beberapa waktu sekali ada petugas kebersihan yang mengecek kamar mandi dan juga mengambil sampah di bangku penumpang. Membuat gerbong kereta selalu bersih selama perjalanan berlangsung.
Anti Kelaparan
Selain gerbong yang nyaman dan sejuk, kamu juga dijamin nggak bakal kelaparan kalau naik kereta api. Pada waktu tertentu ada pramugari dan pramugara kereta yang menawarkan makanan. Semuanya disajikan hangat dengan harga yang terjangkau.
Jika ingin menikmati di tempat berbeda, coba masuk ke gerbong restorasi. Di sini kamu bisa menyesap kopi atau makan nasi goreng hangat yang lezat. Sambil melihat bagaimana petugas restorasi bekerja menyiapkan makanan yang dipesan penumpang.
Beli Tiketnya Mudah dan Murah
Di antara banyak keuntungan naik kereta api buat liburan, keuntungan lainnya adalah cara pesan tiket kereta api yang semakin mudah.
Kamu tidak perlu lagi harus bolak-balik ke stasiun kereta api hanya untuk membeli tiket tersebut. Saat ini kamu cukup membuka website atau aplikasi penjualan tiket kereta api online dari laptop / hp kamu, dan tiket kereta api sudah di tangan dengan gampang.
Selain itu hal yang lebih menyenangkan lagi adalah harga yang lebih murah, karena biasanya ada banyak diskon yang bisa kamu dapatkan. Pas tuh buat kamu masih kuliah!
Promo diskon bisa kamu cek langsung di halaman promo. Pastikan untuk selau cek setiap hari ya. Biar kamu nggak ketinggalan info promonya. Selamat menikmati liburan bersama keluarga ya..
Nah, mumpung long weekend dan ada hari kejepit di bulan Mei ini, cuss deh liburan Anak Trax!