|

One Direction borong penghargaan di Teen Choice Awards 2015

One Direction [1D] memenangkan delapan penghargaan dalam ajang Teen Choice Awards 2015, yang digelar di Galen Center in Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu, 16 Agustus 2015.

Walaupun grup vokal yang digawangi Harry Styles, Niall Horan, Liam Payne, dan Louis Tomlinson ini nggak hadir dalam perhelatan Teen Choice Awards 2015, tapi mereka menjadi pemenang besar dalam acara tersebut.

Adapun nominasi yang dimenangkan 1D adalah Choice Group Male, Choice Summer Music Star Group, Choice Selfie Taker, Choice Male Hottie, Choice Music Single, Choice Summer Tour, Choice Music: Party Song, dan Choice Music: Love Song.

Absen hadir di puncak acara Teen Choice Awards, tidak membuat Directioners [sapaan fans 1D] sedih. Pasalnya, Harry Style cs, telah mengirimkan video ucapan terima kasih mereka kepada fans yang telah me-vote mereka dalam Teen Choice Awards 2015.

Selain 1D, selebriti dan musisi lainnya juga turut sukses  membawa kemenangan, seperti, Ada Britney Spears, Vin Diesel, Rita Ora, dan Cara Delevingne.

Dan, pergelaran Teen Choice Awards 2015 bertambah meriah dengan kehadiran pengisi acara lainnya, 5 Seconds of Summer, Rachel Platten, Flo Rida, Robin Thicke dan Little Mix. [teks Raina Farisya – Anak Trax Mahasiswi Universitas Indonusa Esa Unggul | foto ist]

 

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *