Java Rockin’land Diundur
Java Rockin’land resmi dibatalkan oleh pihak Java Festival Production. Semula festival musik rock tahunan ini akan diadakan pada 14-15 Juni 2014 di Eco Park Ancol, Jakarta. Keputusan ini terpaksa diambil oleh pihak penyelenggara karena bertepatan dengan periode pemilihan umum, FIFA World Cup 2014 dan bulan Ramadhan.
“Bukan hal yang tidak mungkin memang apabila memajukan atau mengundur tanggal acara, tetapi akhirnya kami memutuskan sesuatu yang berbeda,” ungkap presiden Direktur Java Festival Dewi A.L Gontha.
Menurut Dewi, pihaknya tidak membatalkan konser tersebut. Ia dan timnya hanya mengundur jalannya acara ke akhir bulan Oktober. Hal itu ia sampaikan lewat official website Java Rockin’land.
Melalui siaran pers-nya, ia juga menyebutkan ihwal penggabungan antara Java Rockin’land dan Java Soulnation
“Maka dari itu kami berencana untuk membuat festival baru yang bisa mengakomodir keinginan pengunjung Rockin’land dan Soulnation pada saat yang bersamaan dengan membuat sebuah festival baru di mana festival tersebut akan mempresentasikan jenis musik lebih luas,” jelas Dewi.
Menurutnya, konsep festival ini akan menggabungkan dua jenis musik yang ada di Java Rockinland dan Java Soulnation dalam sebuah festival 3 hari. Ia akan melebur musik rock, electronic, R & B dan Pop ke dalam satu event besar.
Selama ini, Java Soulnation selalu diadakan pada bulan Oktober oleh pihak Java. Sementara sudah dua tahun belakangan Java Rockin’land selalu terhambat oleh beberapa kendala.
Also read:
Dewi Sandra berusaha menjemput hidayah
Kepedulian seorang Nadya Hutagalung