Radio Anak Muda_Justin Bieber
| |

Gandeng wanita baru, ada apa dengan Justin Bieber dan Sofia Richie?

Kehidupan seorang publik figur memang selalu jadi sorotan publik, begitulah yang terjadi pada pelantun “Love Yourself” ini.

Setelah heboh perseteruannya dengan mantan kekasihnya, Selena Gomez, kini Justin Bieber kembali menghebohkan social media, Anak Trax!

Beberapa waktu lalu, Bieber sempat dikabarkan menjalin hubungan dengan Sofia Richie, tapi baru-baru ini, Bieber tertangkap kamera sedang bersama seorang wanita lain di London!

Sofia Richie dikabarkan sudah kembali ke Los Angeles, Amerika Serikat, sedangkan Justin masih berada di London karena harus manggung di V Festival bersama dengan sederet musisi ternama seperti Rihanna, David Guetta dan Sia.

Siapa wanita itu?

Wanita cantik yang bersama Justin itu ternyata adalah model cantik bernama Bronte Blampied. Menurut beberapa sumber, Bronte adalah teman dekat dari Sofia Richie loh, Anak Trax!

Satu malam sebelum Bieber manggung, ia dan Bronte menghabiskan malam bersama di sebuah club.

Diketahui kebersamaannya dengan Bronte, Bieber menjelaskan kalau Bronte adalah hanya teman pendampingnya saja karena ia sedang berjauhan dengan keluarga dan sahabatnya.

Di sisi lain setelah beberapa jam kabar Justin dengan Bronte di sebuah club malam, Sofia juga nampak bersama dengan pria lain saat mengunjungi Barneys New York di Beverly Hill.

Seperti yang dilansir laman Aceshowbiz, Sofia tengah menghadiri konser Adele bersama dengan seorang pria yang dikabarkan adalah temannya.

Hmmm.. gimana menurut Anak Trax?? Ada apa dengan Bieber dan Sofia?

[teks Eka Nur Septia, Anak Trax dari Universitas Bakrie | foto racked.com]

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *