‘Danur’ film horror yang diadaptasi dari novel Risa Saraswati
Film horor Danur akan mulai tayang pada 30 Maret mendatang. Kisahnya diangkat berdasarkan novel berjudul Danur karya Risa Saraswati yang terbit 2011 silam.
Film yang dibintangi Prilly Latuconsina, Shareefa Daanish, Inggrid Widjanarko, Indra Brotolaras, Emiliano Fernando Cortizo, Kevin Bzezovski, dan Kinaryosih ini disutradarai oleh Awi Suryadi yang masuk dalam nominasi Sutradara Terbaik pada Festival Film Indonesia (FFI) pada tahun 2010 berkat film I Know What You Did on Facebook.
Sebelumnya, film horor dengan tagline “I Can See Ghosts” ini telah merilis trailer. Prilly memerankan tokoh utama bernama Risa yang merupakan anak indigo dalam film Danur. Risa bisa berkomunikasi, bahkan bersahabat dengan hantu di rumah neneknya. Seram!
“Akhirnya yang ditunggu datang juga. Film Danur yang diangkat dari buku pertama saya yang berkisah tentang persahabatan saya dengan Peter, Hans, William, Janssen, Henry akhirnya diangkat ke layar lebar tanggal 30 Maret 2017 ini,” ujar Risa Saraswati.
Yuk lihat trailer-nya di bawah ini!
Jangan ketinggalan berita terkini seputar dunia musik, film, dan entertainment. Streaming terus Trax FM di sini!
[teks Rivat Adi Mulya, Anak Trax dari Binus University | foto sidomi.com]
Baca juga:
Britney Ever After, biopic pertama dari Britney Spears
Calvin Jeremy dan Daiyan Trisha masih betah puncaki chart Trax Jamu
Jadi jawara baru, EXO menduduki posisi pertama dengan lagu “For Life”!