Berat Badan Sam Smith Turun Karena Wanita?
Dalam waktu dua minggu, berat badan Sam Smith turun 14 kg.
Hal ini tentu membuat pelantun lagu “Stay With Me” ini merasa bergembira. Pasalnya, penyanyi asal asal Inggris ini baru saja berhasil menurunkan berat badannya hingga 14 kg hanya dalam kurun waktu dua minggu. Wow!
Kira-kira apa ya rahasianya?
Yap! Pemilik nama lengkap Samuel Frederick Smith ini tengah menjalani dan menerapkan gaya hidup sehat. Di balik niatnya menurunkan berat badan dan menerapkan gaya hidup sehat rupanya terdapat sesosok wanita bernama Amelia Freer yang memotivasi Sam. Wanita tersebut adalah penulis buku Eat.Nourish.Glow.
Dilansir E!Online, pria berusia 22 tahun ini bertemu dengan Amelia Freer beberapa minggu lalu. Freer membantu Sam mencapai kebahagiannya dengan menurunkan berat badan.
“Tiga minggu yang lalu aku bertemu dengan seorang perempuan yang melengkapi perubahan hidupku. Amelia Freer membantuku menurunkan berat badan dalam waktu dua minggu. Aku kemudian menjadi hubungan dengan makanan,” ungkap Sam Smith.
Pemenang Grammy Awards ini juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada Amelia beserta bukunya yang mampu membuat perubahan yang lebih baik pada berat badannya.
“Ini bukan hanya tentang berat badan yang turun, ini semuanya soal perasaan senang yang kamu rasakan. Aku mencintaimu Amelia dan terima kasih telah membuatku merasa senang baik di dalam maupun di luar,” tambah Smith.
Melihat perubahan pada tubuhnya sekarang, Sam pun sempat beberapa kali mengunggah foto makanan sehat beserta resep rahasianya untuk para followers-nya. So? Yuk! ikuti tips menurunkan berat badan ala Sam Smith. « [teks @nandyaBachtiar | foto huffingtonpost]