Site icon TRAX

“What We Saw From The Cheap Seats” by Regina Spektor

Regina Spektor

“What We Saw From The Cheap Seats” adalah album keenam Regina Spektor yang dirilis tanggal 29 Mei 2012 yang lalu. Album ini adalah kumpulan lagu-lagu terbaru karyanya dan beberapa rekaman pertama dari lagu-lagu lama Regina Spektor. Di album keenam ini pun sisi eksentrik dan unik khas Regina Spektor tetap terasa. Dalam lagu “All The Rowboats” misalnya, terasa musik pop yang begitu dramatis dengan klimaks yang terbangun bertahap dan melodi yang unik tetapi adiktif. Yang lebih menariknya adalah suara mulut  yang meniru suara ‘boom’ pada synth di awal dan akhir lagu. Nggak hanya itu, suara mulut yang serupa juga bisa didengar di lagu “Open” atau “ Oh Marcello”. Dua lagu itu pun terdengar teatrikal tetapi tetap ceria. Sedangkan untuk lagu “Don’t Leave Me (Ne Me Quitte Pas) adalah lagu dari album ‘Songs’ (2002) yang dimunculkan kembali tetapi dengan iringan horn yang lebih ceria dan kekanakan. Musik yang Regina Spektor hasilkan memang terkadang aneh, tetapi tetap terdengar classy dan menunjukkan dirinya yang begitu berbakat. Regina Spektor menyinggung topik yang canggung dan sulit dengan sentuhan yang ringan atau menyanyikannya dengan wajah tersenyum. Secara keseluruhan: album yang menarik dari Regina Spektor dan membuat kita menunggu-nunggu karya menakjubkannya selanjutnya.

Exit mobile version