Tulus ajarkan kata rindu lewat “Ruang Sendiri” di Trax Jamu
Penyanyi bersuara merdu yang membawakan lagu berkomposisi jazz lembut ini sudah nggak perlu diragukan lagi, Anak Trax, Tulus adalah penyanyi sekaligus pencipta lagu yang terkenal dengan karya-karya puitisnya.
Sukses dengan single-nya “Pamit“ yang dirilis pada Februari lalu, kini Tulus kembali hadir membingkai sesuatu yang dekat dengan kehidupannya lewat single terbarunya yang berjudul “Ruang Sendiri” di album ketiganya.
Single “Ruang Sendiri“ ini mengisahkan tentang dasar yang dibutuhkan manusia dalam hubungannya, baik secara sosial, asmara, persahabatan, dan lain sebagainya.
Tulus seperti bercerita kalau suatu hubungan itu perlu ada jarak yang berbuah rindu, karena rindu itu yang bisa membangun nilai suatu hubungan itu sendiri. Lagu ini juga langsung diciptakan sendiri oleh Tulus.
Single “Ruang Sendiri“ ini berhasil jadi pendatang baru di chart TraxJamu minggu ini, Anak Trax.
Lanjut di posisi pertama chart TraxJamu minggu ini, masih bertahan dikuasai oleh group band HiVi! dengan single “Pelangi“. Lagu ini masih menyihir para penikmat musik yaa, Anak Trax!
Yeay, selamat untuk HiVi! sang jawara di chart TraxJamu selama dua minggu berturut-turut!
Di posisi kedua chart TraxJamu minggu ini ada LaidThis Nite dengan single-nya yang berjudul “Gelas Ketiga“ yang berhasil naik satu peringkat dari posisi ketiga chart TraxJamu minggu lalu.
Lagu catchy “Gelas Ketiga“ darri LaidThis Nite ini mampu mengganti posisi Isyana Sarasvati dengan single “Mimpi” yang minggu lalu ada di posisi kedua.
Penasaran ada siapa lagi di posisi selanjutnya? Langsung aja liat selengkapnya di sini!
[teks Eka Nur Septia, Anak Trax dari Universitas Bakrie | foto instagram @tulusm]