Toleransi tinggi, Muslim London bagikan 10 ton makanan
Hari Raya Natal akan segera tiba dalam hitungan hari. Tetapi, tidak semua umat Kristiani di dunia dapat menyambutnya dengan penuh sukacita.
Melihat jumlah tuna wisma di London yang semakin berkembang dari tahun ke tahun, sekitar 7.500 masyarakat muslim yang tergabung dalam jemaah East London Mosque berkumpul untuk membagikan sumbangan bahan makanan bagi tuna wisma hari Jumat lalu.
East London Mosque dan London Muslim Centre bekerjasama dengan organisasi nonprofit Muslim Aid membagikan sebanyak 10 ton bahan makanan berupa sereal, pasta, dan makanan kalengan kepada sejumlah gelandangan dan fakir miskin yang tak memiliki makanan untuk hari Natal nanti.
Acara sosial ini digelar seusai para jemaah melaksanakan ibadah shalat Jumat. Makanan disumbangkan atas kerjasama para jemaah masjid dengan pemilik usaha setempat, sekolah, universitas, dan pemimpin keagamaan lainnya.
Salah seorang tokoh agama setempat, Pendeta Gary Bradley memuji gerakan tersebut dan mengatakan bahwa ini merupakan wujud toleransi dan gotong royong antar umat beragama dalam membantu sesamanya.
Sementara itu, Shaykh Abdul Qayum sebagai Imam besar East London Mosque mengatakan muslim terinspirasi dari keimanan mereka.
“Muslim terinspirasi oleh iman mereka untuk membantu orang lain yang membutuhkan. Ini adalah kewajiban agama bagi umat Islam untuk mencoba membantu orang lain, terlepas dari iman atau latar belakang seseorang. Kasih sayang ini benar-benar mencerminkan untuk apa yang Islam ada.”
#BigFoodDrive #London Muslims donate 10 tonnes of food for #homeless at #christmas @standardnews @crisis_uk https://t.co/SugIiaYuhZ pic.twitter.com/038SxsyBvg
— Muslim Aid UK (@Muslim_Aid) December 17, 2016
Jumlah gelandangan di Inggris telah meningkat secara dramatis. Pemerintah memperkirakan bahwa tahun lalu ada lebih dari 3.500 orang yang tidur di jalanan setiap malam, meningkat 30 persen dibandingkan dengan tahun 2014.
Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainment! Streaming terus Trax FM di sini!
[teks Devina Dea, Anak Trax dari Binus University | foto huffingtonpost.co.uk]
Baca juga:
Cobain Rolling Cheese Beef Ribs di OJJU Jakarta
Berturut-turut, Rizky Febian kembali jawara lewat “Penantian Berharga”!
Ini 5 video musik paling banyak ditonton di 2016