| |

Resmi: Cristiano Ronaldo jadi bandara di Portugal

Nama Cristiano Ronaldo tentu dianggap bak pahlawan di Portugal, khususnya bagi kota kelahirannya, Madeira. Mega bintang bermain untuk 2 klub besar dunia, Manchester United dan Real Madrid sudah membawa harum nama Portugal juga Madeira. Prestasi terakhirnya, CR 7 bahkan berhasil membawa Portugal menjadi kampiun Piala Eropa 2016 silam. Pantas jika namanya kini diabadikan menjadi sebuah Bandar Udara menggantikan Madeira International Airport.

Sekarang Cristiano Ronaldo bukan hanya sebuah nama pesepak bola asal Portugal, tapi juga bandara international, Cristiano Ronaldo International Airport. Selain mengubah nama bandara, pihak bandara juga mengabadikan wajah sang kapten Portugal dalam bentuk patung perunggu yang juga diletakkan di bandara.

Sayang bentuknya yang aneh justru sedikit orang-orang yang datang dalam peresmian itu bertanya-tanya. Patung perunggu pesepakbola 32 tahun itu sama sekali tidak mirip dengan CR7. Namun siapa peduli, para tamu dan masyarakat yang datang kala itu tetap berebut untuk berfoto dengan sang patung. Berikut meme yang juga sudah ramai dan viral di dunia maya.

Source: Maxim Indonesia

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainment! Streaming terus Trax FM di sini!

Baca juga:
Serunya main trampoline di Houbii!
10 ‘racun’ lagu KPop untuk dance cover!
Jadi pendatang baru, Maroon 5 tidak akan berhenti touring!

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *