pulau-cubadak

KOTEKA – Sumatra Barat ( Pulau Cubadak )

Jalan-jalan ke Pulau Cubadak, Sumatra Barat

Sekarang kita jalan-jalan ke sebuah pulau di Sumatera Barat.

Sebelum ke suatu pulau, Anak Trax tahu gak apa aja yang ada di sana? Selain kota Padang sendiri, Jam Gadang di Bukit Tinggi adalah salah satu tempat yang terkenal di Sumatera Barat. Selain itu juga ada Danau Singkarak, Danau Maninjau, Danau Talang trus ada Gunung Kerinci, Gunung Merapi dan lain-lain.

sumbar

Nah, di Sumatera Barat juga ada beberapa pulau keren Anak Trax. Pasti tahu dong pulau Mentawai, yang terkenal dengan ombaknya yang keren, dimana semua pro surfer mancanegara pun berkumpul disana. Paul Walker aja suka ke Mentawai lho Anak Trax! Selain Pulau Mentawai, ada juga Pulau Sikuai. Tapi sekarang kita gak jalan-jalan kesana, kita sekarang ke Pulau Cubadak.

Terletak di Kabupaten Pesisir Selatan, provinsi Sumatera Barat, Pulau Cubadak termasuk dalam Kawasan Wisata Mandeh (Mande Resort), 40 kilometer di sebelah selatan Padang, dan 5 km dari pantai. Luasnya 40 km². Cubadak dapat dicapai dengan kapal dari desa Carocok.

Cubadak terdiri dari hutan di mana berbagai jenis satwa hidup. Pulau ini hanya didiami beberapa keluarga nelayan dan dikelilingi batu karang.

Pantainya masih sepi, pasirnya putih. Di sana terdapat resort yang dimiliki oleh orang ekspatriat asal Italia bernama Nanni. Resortnya ada yang berada di darat, dan ada juga yang berada di atas air. Biasanya sih resort yang diatas air itu buat orang yang honeymoon Anak Trax. 

sumbar collage

Gimana cara ke sana nya?

Banyak banget penerbangannya dari Jakarta ke Padang. Mau yang mahal sampe yang murah juga ada. Perjalanan dari mulai take off sampai landing kurang lebih memerlukan waktu 1 jam 50 menit. Kalau menggunakan paket travel yang sudah disediakan, biasanya sudah termasuk sama penjemputan di airport. Dari airpot nanti akan melalui jalan darat untuk sampai ke Carocok kurang lebih sekitar 2 jam, terus dari sana naik speedboat untuk sampai ke pulau. Perjalanan dari Pelabuhan Carocok ke Pulau Cubadak hanya memakan waktu 20 menit.

Makanan yang ada di sana seperti, dendeng batokok, rendang (udah pasti), kikil sambal ijo, dan ada satu makanan khas yang wajib dicoba. Yaitu keripik pedas Christine Hakim, ini udah jadi cemilan wajib disana. Serunya lagi di sana harga makanannya gak mahal. Selain itu yang unik di Cubadak adalah tempat makan layaknya tempat makan keluarga. Di mana semua akan duduk di sebuah meja besar, bergabung dengan pengunjung lain. Jadi bisa ngobrol dan dapat temen baru Anak Trax. 

Di Cubadak juga lo bisa diving. Nah, buat yang gak punya licence, tenang lo gak harus balik lagi ke Jakarta cuma buat bikin Licence, disana juga udah ada jasa pembuatan ijin diving.

Berapa biaya untuk trip ke Pulau Cubadak?

Untuk budget sendiri, ada paket yang menarik Anak Trax. Ada paket 3 malam, per orang per harinya dikenakan 110 US Dollar dan itu semua ALL IN. Dari mulai dijemput di airport, menyeberang ke Pulau Cubadak, makan 3x/hari, snorkeling dan lain-lain. Tiket pesawat Jakarta – Padang sekitar 1.5- 1.650 juta (PP).

Dengerin terus Kompak Kampus Telusuri Kekayaan Alam (KOTEKA), 2x/bulan, setiap hari Kamis, di jam KOMPAK KAMPUS. Minggu depan kita jalan-jalan kemana lagi ya?

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *