KOTEKA – Berkeliling di Pulau Belitung
Ada pasir putih yang lembutnya sama kaya bedak bayi!
Anak Trax, setelah ke Pulau Weh, sekarang kita liburan ke Pulau Belitung yuk! Gak usah jauh-jauh, dari Jakarta bisa menggunakan pesawat terbang dan dengan hanya 50 menit perjalanan, lo udah sampe di Tanjung Pandan.
Anak Trax pasti tau pulau ini dari novel dan film yang ditulis oleh Andrea Hirata, Laskar Pelangi. Setelah film ini muncul di bioskop, Pulau Belitung menjadi terkenal, dan banyak wisatawan yang sudah mengincar tmpat ini untuk menjadi tempat liburan mereka berikutnya. Joey penyiar New Kompak Kampus pun tau pulau Belitung dari film Laskar Pelangi.
“Promosi lewat film itu lumayan efektif” kata Amalla Vesta seorang travel consultant dari @LiburanLokal. Dia yang menceritakan segala keindahan pulau ini kepada Ryo, Joey dan Anak Trax yang belum pernah ke Pulau Belitung.
Di sekitar pulau Belitung, banyak pulau-pualu kecil yang indah juga Anak Trax. Tapi, kita fokus dulu ke Pulau Belitungnya. Di pulau tersebut, wisata utamanya adalah wisata pantai. Pantai yang terkenal di film Laskar Pelangi itu namanya adalah Tanjung Tinggi. Yang menarik disana adalah, pantai ini memiliki pasir yang menurut Vesta adalah pasir terhalus yang pernah dia injak di pantai-pantai Indonesia lainnya. Halusnya seperti bedak bayi lho Anak Trax!
Tanjung Tinggi
Selain pantai, Anak Trax juga bisa wisata kuliner. Di sini ada yang namanya Sup Ikan Gangan. Kuahnya warna kuning, dan rasanya asem-asem segar. Kalau minumannya yang paling terkenal adalah Es Jeruk Konci. Warnanya tidak sekuning es jeruk biasanya, tapi rasanya jeruknya terasa sekali.
Pulau Burung
Yang menarik dari Pulau Burung adalah bentuk bebatuan yang ada di pulau ini menyerupai bentuk binatang burung. Seru buat foto-foto lho Anak Trax.
Pulau Lengkuas
Dan yang terakhir adalah Pulau Lengkuas. Pulau yang satu ini terkenal dengan mercusuarnya dan pemandangannya yang indah jika dilihat dari atas.
Kalau berniat berlibur ke Belitung, cukup 3 hari 2 malam saja. Anak Trax sudah bisa mengelilingi Belitung karena pulaunya pun tidak terlalu besar. Gimana, tertarik ke Pulau Belitung? Dijamin puas deh!