traxfm games GTA V

Just Can’t Get Enough of GRAND THEFT AUTO

This game made lots of people speechless

It’s kind a late if we talked about this fantastic, fabulous, perfect, awesome, The great Grand Theft Auto V

Tapi entah kenapa kita harus tetap membahas GTA V ini, setelah semua review bagusnya dan membuat GTA V masuk ke dalam nominasi ‘Game Of The Year’ bersama The Last Of Us, Bioshock, Halo, dan Dishonored. 

Bicara soal GTA pasti banyak banget kontroversinya, dari mulai kekerasan pada anak kecil meningkat, sampai kelakuan buruk para gamer yang sudah memainkan GTA. Tapi satu hal yang pasti yang membuat semua orang risih adalah tidak adanya waktu untuk keluar rumah dan bersosialisasi saat bermain GTA V. 

Grafik yang meningkat tajam dari series sebelumnya membuat GTA V menjadi lebih real dan detail. Dengan berbagai macam side mission yang ada, GTA V , pantas menjadi nominasi ‘Game of the Year’ tahun ini. 

GTA V, mendapatkan review sempurna dari semua kritikus game dunia, bahkan tidak sedikit yang memberikan nilai 10 dari 10 , what a score

Kita tidak akan membahas gameplay, plot, karakter, karena itu sudah bisa dilihat di banyak review game di internet yang lebih tajam dan luar biasa lengkap. Tapi Anak Trax tahu gak sih, kalau karena GTA, hampir semua game mempunyai patokan dan gameplay yang bisa dibilang sama, dan apa saja sih legacy dari semua series GTA? 

1. Rockstar di 2001 hampir saja bangkrut kalau kalau GTA 3 saat itu yang mau diluncurkan gagal di pasaran, tapi nyatanya? GTA 3 mendapatkan profit ratusan juta dollar dan membuat publisher-nya keluar dari hutang mereka yang mencapai $100M.

2. Hampir semua game setelah GTA 3 rilis, memakai sistem map yang sama dengan GTA , yaitu Open World, sebut saja Driver, LA.Noire, Batman Arkham series, Assasins Creed series, Red Dead Redemption, Yakuza Series dan masih banyak lagi.

3. Map yang detail di setiap seri dari GTA membuat semua game berbondong-bondong untuk mengikutinya. 

Itu baru sedikit legacy dari GTA series di dunia game internasional, yang mungkin paling mengangetkan adalah efek dari GTA pada dunia kriminalitas yang meningkat,  

Agustus 2011, GTA disalahkan saat terjadi penembakan polisi

Senator di US menyalahkan GTA atas terjadinya penembakan di Sekolah dasar Sandy Hook, US

Orang Thailand bilang ke polisi kalau “Membunuh itu gampang di game” setelah dia membunuh seorang pengemudi taksi.

Polisi UK, secara terang terangan menyalahkan GTA dalam peristiwa LONDON RIOT di Tottenham 2011 kemaren.

Agak mengejutkan ya fakta faktanya, tapi ya itulah yang terjadi saat GTA dirilis, dan seperti yang kita tau, GTA V dirilis dan sudah mendapatkan untung 800 juta Dollar dalam waktu 24 jam saat dirilis. Tanggal 7 Oktober kemarin, GTA V menjadi “The biggest digital release” di Playstation store, untuk Playstation 3 mengalahkan rekor yang sebelumnya di pegang oleh The Last Of Us.

Dan sampai sekarang GTA V masih menjadi salah satu game papan atas yang masih dimainkan banyak orang di dunia, bahkan fitur onlinenya sendiri yang bisa dibilang inovatif dan luar biasa ‘out of the box’. Para gamer bisa bikin geng, apartemen, sampai buat party. Coba cek trailer ini :

Semua kegilaan itu ada di GTA V yang sudah keluar dan bisa dinikmati sama Anak Trax yang benar-benar gila akan GTA.  

Mau main offline atau online? It’s up to you!

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *