Fakta Menarik Seputar Squid Game Yang Bakal Berlanjut Ke Season 2
Kabar baik Anak Trax, sutradara Hwang Dong Hyuk konfirmasi kalau Squid Game akan berlanjut ke season 2. Sang sutradara juga bocorin lho mengenai apa aja kisi-kisi yang bakal ditampilin di Squid Game 2 ini.
Dalam sesi tanya jawab yang diadain di Los Angeles, Amerika Serikat (AS), Senin (8/11/2021) malam, sutradara Hwang Dong Hyuk mastiin kalau Squid Game bakal ada season keduanya. Hwang Dong Hyuk mengaku didesak oleh para penggemar yang meminta kelanjutan dari Squid Game.
“Ada begitu banyak tekanan, begitu banyak permintaan, dan begitu banyak cinta untuk musim kedua. Jadi aku hampir merasa kalian tidak memberi kami pilihan!” kata Hwang di di Los Angeles, Amerika Serikat (AS), Senin (8/11/2021) malam, dikutip dari Variety.
“Tapi, aku mengatakan memang akan ada musim kedua. Itu ada di kepalaku sekarang. Aku sedang dalam proses perencanaan saat ini,” lanjutnya.
Selain itu, sang sutradara juga memberika sedikit bocoran mengenai fakta tentang Squid Game Season 2 ini.
Tokoh Seong Gi Hun Akan Kembali
Karakter Seong Gi Hun menjadi sosok penting dalam Squid Game. Di Squid Game Season 2 nantinya, tokoh Seong Gi Hun yang diperankan Lee Jung Jae bakalan muncul kembali, dikonfirmasi langsung oleh sang sutradara.
“Aku berjanji pada kalian, Gi Hun akan kembali. Ia akan melakukan sesuatu untuk dunia,” ujarnya.
Bukan Prekuel, Tapi Sekuel
Sebelumnya banyak yang menduga bahwa Squig Game akan dibuat prekuelnya tentang latar belakang diadakan permainan Squid Game. Banyak juga yang berspekulasi bahwa Squid Game akan dibuat antologi dengan semua karakter baru.
Hal tersebut gak bener. Hwang telah mastiin Seong Gi Hun bakal muncul kembali di season kedua, yang berarti season 2 ini adalah lanjutan dari season yang pertama.
Alur Cerita Gak Berkofus Ke Permainan, Melainkan Kisah Hidup Front Man
Hwang Dong Hyuk mengatakan kalau Squid Game di season kedua ini gak hanya berfokus sama permainan-pemainan yang ada seperti di season 1. Namun, di season kedua ini akan lebih memperlihatkan Front Man (Lee Byung-hyun).
“Saat saya menulis musim pertama, saya memikirkan cerita yang mungkin ada di musim kedua jika saya bisa melakukannya—salah satunya adalah kisah sang Frontman,” kata sutradara Hwang Dong Hyuk menyebutkan nama mantan polisi dan kepala Game tersebut.
Bercerita Mengenai Lambannya Tugas Polisi
Masalah yang ingin juga diangkat oleh Hwang Dong Hyuk dalam Squid Game Season 2 ini adalah mengenai kinerja dari polisi yang menurutnya lamban. Hal ini bakalan ia tuangkan dalam alur cerita Squid Game Season 2.
“Saya pikir masalah dengan petugas polisi bukan hanya masalah di Korea. Saya melihatnya di berita global bahwa kepolisian bisa sangat terlambat dalam bertindak-ada lebih banyak korban atau situasi menjadi lebih buruk karena mereka tidak bertindak cukup cepat. Ini adalah masalah yang ingin saya angkat. Mungkin di musim kedua saya bisa membicarakan ini lebih banyak,” ucapnya.
Penulis : Rifqi Fadhillah
2 Comments