Radio Anak Muda_Hailee Steinfeld
|

“Let Me Go” Hailee Steinfeld & Alesso pendatang baru chart Trax2020

“Let Me Go” dari Hailee Steinfeld dan Alesso masuk sebagai pendatang baru dalam chart Trax2020 minggu ini! Selain Alesso, Hailee juga menggandeng Florida Georgia Line dan Andrew Watt.

“Let Me Go” bercerita tentang kisah seseorang yang ingin lepas dari pasangannya karena ia merasa bahwa pasangannya akan lebih bahagia dengan orang lain.

Penyanyi cantik asal California ini awalnya dikenal sebagai pemeran Emily di Pitch Perfect 2, mulai dari film itu, nama Hailee sebagai penyanyi mulai terdengar banyak orang.

Setelah Pitch Perfect 2 dan The Edge of Seventeen, bersama John Cena, Hailee juga akan berpartisipasi dalam film terbaru yang akan rilis tahun 2018 nanti, Bumblebee The Movie.

Karir bermusik Hailee pun semakin menanjak setelah sebelumnya berkolaborasi dengan Zedd dan Grey di lagu “Starving”.

Pendatang baru kedua di chart Trax2020 yang menemani “Let Me Go” adalah “Love So Soft” dari Kelly Clarkson.

Setelah lama nggak terdengar, penyanyi yang memulai karirnya dari ajang pencarian bakat American Idol itu, tengah dalam promosi album ke-delapannya, Meaning of Life dengan single andalannya “Love So Soft” dan “Heat”.

Meaning of Life dikatakan sebagai album yang sangat ingin dibuat oleh istri dari Brandon Blackstock ini karena dalam album yang berisi 14 lagu ini, Kelly akan menampilkan ciri yang berbeda dari lagu-lagu sebelumnya.

Michelle Obama pun menjadi inspirasi dalam lagu di album terbarunya ini, seperti pidatonya di Democratic National Convention pada Juli 2016 lalu.

Peringkat pertama chart Trax2020 masih dipegang oleh Dua Lipa dengan lagunya “New Rules”.

Karir bermusiknya dimulai dari Youtube sejak umurnya 16 tahun dengan cover lagu terkenal. Kemudian, di tahun 2015, Dua akhirnya dikontrak oleh Warner Music Group. Sejak saat itu, karir Dua semakin melejit di dunia musik internasional.

Dua membawa “New Rules” terus naik melebihi “Be The One”, dan masuk ke dalam chart Billboard Hot 100 di top 40, lebih tepatnya di peringkat ke-38.

Kesuksesan lagu yang merupakan single dari album Self-Titled ini diakui Dua, dipengaruhi oleh banyak orang yang mendengarkan dan membagikan lagu tersebut lewat media sosial.

Hingga kini, jumlah penonton video “New Rules” sudah mencapai setengah milyar lho, Anak Trax!

Anak Trax penasaran sama chart selanjutnya? Yuk langsung lihat selengkapnya di sini!

[teks Ghesilia Gianty, Anak Trax dari Universitas Multimedia Nusantara | foto ortalfamosos.com.br]

Baca juga:
Keren! Ini MV teaser GOT7 “You Are”!
Jared Leto akan perankan Hugh Hefner!
Jason Mraz akan tampil dalam pertunjukkan broadway!

Similar Posts

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *