Justin Bieber on Purpose World Tour at Seattle
|

Justin Bieber nyanyikan lagu terbaru “Insecurities” perdana di konsernya

Penyanyi muda asal Kanada, Justin Bieber, kembali memanjakan para penggemarnya melalui konsernya Purpose World Tour. Dan saat menggelar konser di Portland, Oregon minggu (13/3) waktu setempat, Justin memberikan satu kejutan manis bagi penggemarnya yang menonton konser tersebut. Kira-kira apa ya kejutannya?

Justin membawakan sebuah lagu untuk pertama kalinya yang berjudul “Insecurities”. Namun, lagu ini tidak masuk ke dalam album Purpose, dan dikabarkan lagu ini memang belum dirilis secara resmi. Tampil secara akustik, Justin tampak begitu tenang bernyanyi sambil duduk di sebuah sofa di hadapan penonton. Setelah Insecurities“, Justin melanjutkan dengan membawakan lagu duetnya bersama Cody Simpson di tahun 2014, “Home to Mama”.

Yuk, langsung aja kita tonton video Justin Bieber Purpose World Tour Live Perfomance “Insecurities”!

https://www.youtube.com/watch?v=gim57D4P5l8&ebc=ANyPxKoeQGsYxSPwY2CE39sTDR2hDimzfe79ws1_71ktrcv9t7Ol-TY8oRo6pNAxnCFmVxIdi-wJKDM60e4txel3VjduWoSrOQ

[teks: Della Hermawan, Anak Trax dari LSPR Jakarta | foto: billboard.com]

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *