5 Drama Korea yang bisa kamu tonton untuk ngabuburit
Bagi para penggemar drama Korea, boleh taruhan, pasti tak ada kegiatan yang lebih menyenangkan dibanding menonton serial drama Korea sambil ngabuburit.
Menunggu jam berbuka puasa sambil menonton drama Korea memang akan membuat waktu terasa cepat berlalu. Nah, bagi kamu yang bingung ingin menonton drama apa untuk ngabuburit, kami sudah menyiapkan 15 opsi drama pilihan untuk kamu tonton. Mana serial favoritmu? Cek di bawah ini!
Something In The Rain (Ongoing)
Drama yang juga dikenal sebagai Pretty Noona Who Buys Me Food ini menampilkan si aktor tampan Jung Hae-in serta sang noona Son Ye-jin, dan sukses membawa keduanya menjadi selebriti nomor satu dalam website pencarian atau search engine Naver di Korea Selatan.
Ceritanya sendiri berpusat pada Yoon Jin-ah (Son Ye-jin), seorang perempuan single berumur 30-an yang bekerja sebagai salah satu store supervisor di perusahaan kopi terkenal.
Di samping sifatnya yang periang dan easy going yang membuatnya terlihat menarik di hadapan para pria, kehidupan cintanya ternyata tidak pernah berjalan mulus.
Hingga kemudian ia bertemu kembali dengan Seo Joon-hee (Jung Hae-in), adik lelaki dari sahabat terbaiknya. Berawal dari obrolan ringan semata, keduanya kemudian mulai sering menghabiskan waktu berdua.
Hingga kemudian mantan Jin-ah muncul dan mengganggu hari-hari perempuan tersebut. Melihat teman baik kakaknya diperlakukan seperti itu, Jeon-hee pun tidak tinggal diam.
Ia pun berpura-pura menjadi kekasih Jin-ah demi menjauhkan pria tersebut dari Jin-ah. Tanpa disadari, hal ini membuat perasaan cinta muncul di antara keduanya. Akankah kisah mereka berakhir dengan mulus? Tonton kelanjutannya di Netflix!
Radio Romance
Radio Romance merupakan salah satu drama dengan rating tinggi di tahun ini. Tak mengagetkan memang, dengan adanya Kim So-hyun yang berperan sebagai aktris utamanya, serta Yoon Do-joon yang comeback-nya sudah dinanti-nanti di layar kaca.
Drama ini bercerita mengenai kehidupan Song Geu-rim (Kim So-hyun). Sejak kecil, ia dan ibunya suka sekali mendengarkan radio. Terutama karena ibunya tidak bisa melihat dan hanya bisa mendapatkan hiburan dengan mendengarkan radio. Hal ini membuat Geu-rim ingin sekali bekerja sebagai penulis naskah radio ketika dewasa nanti.
Keinginan Geu-rim pun terpenuhi. Beberapa tahun kemudian, ia diterima untuk bekerja sebagai penulis naskah radio. Sayang, Geu-rim ternyata tidak pandai menulis.
Hal ini membuat program radionya tidak pernah berjalan sesuai dengan rencana karena skripnya yang buruk. Program yang tengah ia jalankan pun terancam dibatalkan.
Di tengah situasi sulit tersebut, Ji Su-ho (Yoon Doo-joon), seorang aktor papan atas, menerima tawaran Geu-rim untuk menjadi penyiar di program tersebut. Geu-rim pun menaruh harapan terbesarnya pada Su-ho.
Namun, siapa sangka, Su-ho ternyata tidak pandai berimprovisasi tanpa naskah yang baik di tangannya. Sebagai seorang aktor papan atas, hal tersebut tentu sangat disayangkan. Hal ini kembali membuat program radio mereka terancam.
Berhasilkah mereka bekerja sama, dan membuat program radio tanpa naskah yang menarik? Drama dengan total 16 episode ini sudah merampungkan episode terakhirnya sejak Maret 2018 lalu.
Suits (Ongoing)
Sukses memainkan Ahn Min-hyuk dalam Strong Woman Do Bong-soon tahun kemarin, Park Hyung-sik kini comeback dalam serial drama terbaru Suits.
Drama ini sebenarnya merupakan remake dari serial Suits yang sempat diperankan oleh Meghan Markle dan diproduksi oleh Amerika Serikat.
Bercerita mengenai Choi Kyung-seo (Jang Dong-gun), seorang pengacara terkenal asal Korea Selatan yang memiliki sebuah firma hukum. Tak hanya terkenal dan berpenampilan menarik, Kyung-seo juga sangat berkharisma dan cerdas.
Hingga suatu hari, Kyung-seo nekat mempekerjakan Go Yeon-woo (Park Hyung-sik), seorang anak muda yang berpenampilan menarik, sebagai pengacara juniornya.
Meski tidak memiliki gelar apapun dalam dunia hukum, Yeon-woo ternyata memiliki cukup cerdas dalam hukum dan ingatannya sangat tajam. Hal ini membuat kasus yang mereka hadapi menjadi semakin menarik.
Drama ini baru saja dirilis pada akhir April 2018 lalu, dan masih berlanjut hingga Hari Raya Lebaran nanti.
Lawless Lawyer (Ongoing)
Lee Joon-gi kembali bermain drama setelah kemarin tampil sebagai pemeran utama dalam Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. Kali ini sang aktor tampan akan beradu akting bersama aktris cantik Seo Ye-ji, yang sebelumnya sempat bermain dalam Hwarang.
Bercerita mengenai Bong Sang-pil (Lee Joon-gi), seorang mantan gangster yang kemudian “banting setir” menjadi seorang pengacara demi membalas dendam atas kematian ibunya. Tak hanya pintar memanfaatkan “celah” dalam hukum, ia juga tak segan memanfaatkan kemampuan bertarungnya (secara diam-diam, tentunya) ketika memecahkan kasus. Hal ini membuat reputasinya sebagai seorang pengacara cepat merangkak naik.
Di sisi lain, Ha Jae-yi (Seo Ye-ji) merupakan salah satu pengacara terbaik yang selalu berjuang untuk keadilan. Sayang, salah satu kasusnya berujung buruk, dan membuatnya naik pitam hingga akhirnya ia memukul sang hakim yang menangani kasusnya.
Hal ini membuat dirinya terpaksa dijatuhi sanksi berupa penurunan jabatan. Bersama dengan Bong Sang-pil, keduanya berusaha untuk memecahkan kasus-kasus terbaik dan berjuang untuk keadilan di meja hijau.
Sanggupkah mereka melawan para koruptor dan kriminal tersebut? Drama menegangkan ini jelas tak boleh kamu lewatkan.
Rich Man (Ongoing)
Serial drama ini merupakan remake dari serial Jepang berjudul Rich Man, Poor Woman yang sempat rilis tahun 2012 lalu. Bercerita mengenai Lee Yoo-chan (Suho EXO – Kim Jun-myeon), seorang programmer jenius sekaligus CEO dari sebuah perusahaan game Next In.
Di samping kecerdasannya yang luar biasa, ia ternyata mengidap facial recognitian disability yang membuatnya tak bisa mengingat wajah dan nama orang lain. Hal ini membuat ia tak pernah menjalin kisah cinta, karena ia selalu melupakan wajah wanita yang ia cintai.
Di sisi lain, Ha Yeon-soo (Kim Bo-ra) adalah seorang pengangguran. Sifatnya yang ceria dan kemampuannya yang luar biasa dalam menghafal sesuatu tak kunjung membuatnya mendapat pekerjaan.
Hingga ia diterima sebagai salah satu sekretaris di Next In. Mampukah ia membantu Yoo-chan dalam mengingat wajah? Berhasilkah Yoo-chan menemukan wanita yang ia sukai? Drama ini baru saja dimulai 9 Mei lalu. (Alvin Yoga / SW / Image: Dok. Instagram)
Sumber Cosmopolitan Indonesia