| | |

3 Judul Skripsi Anti Mainstream yang Bisa Bikin Dosen Ketawa

Bagi kalangan mahasiswa skripsi merupakan salah satu momok menakutkan, karena jadi syarat kelulusan untuk mendapatkan gelar sarjana. Tapi ada sebagian mahasiswa yang enggak menganggap skirpsi sebagai suatu beban, justru menjadikan suatu hal seru dengan membuat judul anti mainstream yang bahkan bisa bikin dosen pembimgbing ketawa. Berikut Trax FM rangkum 3 judul skripsi unik dan beda dari yang lain.

1. Analisa Daya Tahan Jomblo Terhadap Gaya Tikung Lawan Pada Gebetan Setarget3 Judul Skirpsi Anti Mainstream yang Bisa Bikin Dosen KetawaSkripsi punya Barujan Dakemareen yang merupakan seorang mahasiswa Universitas Diponogoro atau UNDIP ini relate banget sama permasalahan remaja masa kini ya Anak Trax. Mungkin doi pernah merasakan masa-masa sulit dari jomblo karena udah ditikung sama yang lain sekaligus pengen tau apa yang dialami orang waktu melewati fase ini.

2. Representasi Kekuatan Hero Perempuan Dalam Dota 23 Judul Skirpsi Anti Mainstream yang Bisa Bikin Dosen KetawaHal yang bikin menarik dari judul skripsi satu ini adalah kecintaan sang penulis ke game Dota 2, sampai-sampai dibuat kedalam karya ilmiah. Hebatnya lagi yang bikin judul tersebut adalah mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung atau ITB bernama Guguh Sudjatmiko dalam tugas akhir gelar masternya. Kira-kira sekarang ada yang bikin tentang game Mobile Legends, PUGB atau Free Fire enggak ya?

3. Studi Kasus Remaja Utara: Pengaruh Honda Beat dalam Kesuksesan Mencari Kebahagiaan Cinta3 Judul Skirpsi Anti Mainstream yang Bisa Bikin Dosen KetawaMahasiswi almamater kuning dari Fakultas Psikologi Universitas Indonesia alias UI juga bikin judul skripsi yang anti mainstream nih Anak Trax. Penulis mengangkat Honda Beat sebagai subyek penelitian karena netizen menganggap kalau motor itu bisa jadi salah satu faktor kesuksesan dalam kebahagiaan cinta.

Baca Juga: Khalid Persembahkan Lagu Spesial Buat Fans Lewat Single Last Call

Judul skripsi unik apalagi yang elo tau Anak Trax?

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

Similar Posts

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *