U-KISS akan segera merilis album Jepang baru dalam waktu dekat
U-KISS dikabarkan akan segera merilis album Jepang ke-5 mereka dalam waktu dekat.
Album ini merupakan album pertama yang dirilis oleh U-KISS pada tahun 2016.
Memilih judul lagu ‘One Shot One Kiss’, boy group yang digawangi oleh Sohyun, Kiseop, Eli, Hoon, Kevin, dan Jun mengungkapkan kesiapan mereka untuk bergabung dengan idola lainnya menghiasi panggung industri musik Jepang.
Lebih lanjut lagi, album yang berisikan total 13 lagu termasuk lagu ‘Stay Gold’ yang dirilis dengan empat versi berbeda ini akan dirilis pada tanggal 23 Maret mendatang.
Sementara itu, salah satu personil U-KISS, Eli yang sempat terlibat skandal pernikahan, juga akan tetap bergabung dalam penggarapan album baru ini.
Siapa yang udah nggak sabar nunggu album baru U-KISS?
[teks: Sharon Natalia, anak Trax dari LSPR | foto: soompi.com & allkpop.com]