Site icon TRAX

Trik sederhana buat kamar tidur Anda lebih nyaman

Radio Anak Muda_Kamar

Diawali dari bangun tidur hingga istirahat di malam hari usai beraktivitas, kamar tidur bisa jadi tempat yang krusial untuk membangun mood Anda. Agar mood baik yang terus tercipta, Anda perlu pastikan kenyamanan suasana kamar bisa didapatkan. Cosmo berikan tipsnya buat Anda.

Permainan warna
Pemilihan warna alam yang menenangkan di dalam kamar bisa jadi trik jitu. Caranya, Anda bisa mengaplikasikan pada penggunaan cat tembok, pencahayaan lampu yang tak terlalu terang, hingga pilihan furniture yang warna dan bahannya bernuansa alam. Cokelat, beige, biru langit, hingga abu-abu muda adalah opsi tepat ciptakan suasana relaks di kamar.

Bermain dengan dekorasi
Anda tak perlu menunggu momen tertentu untuk menghias kamar. Sentuhan kreativitas bisa Anda terapkan kapan saja untuk terus menciptakan suasana yang fresh dan nyaman buat betah berada di kamar tidur Anda.

Hindari perangkat elektronik
Kehadiran teknologi dan pencahayaan yang datang dari perangkat elektronik di kamar Anda menjadi salah satu penyebab sulitnya mendapatkan kualitas istritahat yang baik. Pasalnya, fokus Anda akan terpecah dan kamar tidur tak lagi bekerja sesuai fungsinya, yaitu tempat relaksasi tubuh dan juga pikiran yang sarat suasana tenang.

Siapkan buku cerita
Daripada sibukkan mata Anda dengan gadget, buku bisa jadi alternatif lain momen relaksasi Anda. Membaca buku di kamar tidur sebelum istirahat adalah trik jitu untuk ciptakan kualitas tidur yang lebih baik. Jika Anda memiliki space lebih, bisa letakkan satu sofa di sudut kamar tidur Anda khusus sebagai reading corner.

Hindari peletakkan barang berlebih
Menambahkan sofa untuk membaca buku memang baik dan menambah estetika ketika Anda memiliki space lebih. Tapi bukan berarti Anda lantas menambahkan rak buku, meja, hingga interior lainnya ke dalam kamar. Ini akan buat suasana kamar Anda terlihat begitu “sibuk” hingga sulit mendapatkan momen nyaman untuk relaksasi. (Irfina Indriyani / SW / Image: Shutterstock / Clickphotos)

Source: Cosmopolitan Indonesia

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainmentStreaming terus Trax FM di sini!

Baca juga:
Jangan kasih k3ndor bareng tim K III dari JKT48!
Echosmith kembali lewat lagu terbaru, “Goodbye”
Dunkirk, salah satu karya terbaik dari Christopher Nolan!

Exit mobile version