Site icon TRAX

Niall Horan bertahan jadi jawara chart Trax 2020

Radio Anak Muda_Niall Horan

Dua minggu berturut-turut, posisi jawara masih diduduki oleh Niall Horan dengan lagunya “Slow Hands”!

Setelah sukses dengan single “Slow Hands”, Niall mengumumkan akan berkolaborasi dengan Maren Morris untuk single terbarunya yang berjudul “Seeing Blind”.

Rencananya, lagu ini akan menjadi sebuah lagu akustik yang sudah menjadi trademark dari Niall sendiri dan akan diperkuat dengan suara indah dari Morris. Waah! Nggak sabar yaa seperti apa single terbarunya ini. Kita tungguin yaa, Anak Trax!

Minggu ini, kita kedatangan Louis Tomlinson yang berkolaborasi dengan Bebe Rexha dan Digital Farm Animals lewat lagu baru mereka, “Back to You”!

Louis merupakan personel terakhir dari One Direction yang akhirnya mengikuti jejak teman-temannya untuk solo karier.

Single kedua dari Louis ini menceritakan tentang hubungan sepasang kekasih yang terjebak dalam situasi yang nggak enak banget! Namun, seburuk apapun keadaannya, mereka berdua tetap akan kembali satu sama lain.

Menurut Louis, hal itu ada hubungannya dengan beberapa orang di luar sana, tetapi nggak spesifik ada hubungannya dengan dirinya. Mmm, kalau Anak Trax gimana nih kira-kira?

Selain Louis, kita juga kedatangan Imagine Dragons dengan lagu barunya, “Thunder”!

Lagu ini merupakan single kedua untuk album ketiga dari Imagine Dragons yang bertajuk Evolver. Lagu ini sendiri menceritakan tentang ketidaksesuaian dengan standar yang ada di masyarakat.

Dan Reynolds, vokalis dari Imagine Dragons, menyanyikan penggalan lirik yang bercerita tentang anak kecil yang diberitahu apa yang harusnya ia lakukan. Hal ini akhirnya membuat anak itu nggak bisa mengikuti mimpinya.

Dalam penggalan verse kedua, Dan juga menunjukan bahwa ia bisa mengatasi semua omongan orang. Ia juga akhirnya dapat mewujudkan mimpinya untuk bisa berada di atas panggung. Wah, yang begini perlu kita tiru nih, Anak Trax!

Anak Trax penasaran sama chart selanjutnya? Yuk langsung lihat selengkapnya di sini!

[teks Adhi Satria, Anak Trax dari Universitas Indonesia / sumber berbagai sumber | foto digitalspy.com]

Buat kamu yang pengin dengerin musik berkualitas, streaming aja di sini atau download aplikasinya di iOS dan Google Play Store!

Baca juga:
3 kiat praktis mengatur kegiatan di kampus
5 atlet cantik dan ganteng yang bikin melting!
Tips tampil cantik di depan kamera saat vlogging

Exit mobile version