Site icon TRAX

Legenda musik jazz Al Jarreau meninggal dunia

Penyanyi jazz dan R&B legendaris Al Jarreau dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (12/2) waktu setempat, di sebuah rumah sakit di Los Angeles, Amerika Serikat.

Al Jarreau meninggal dunia di usianya yang ke-76 tahun.

Dikutip dari Variety, musisi yang kerap menginspirasi banyak penyanyi dunia ini menghembuskan nafas terkahirnya setelah sempat mendapatkan perawatan medis. Namun hingga kini belum diketahui penyebab kematiannya tersebut.

Al Jarreau yang lahir 12 Maret 1940 itu memiliki suara yang sangat unik. Sepanjang kariernya, Al Jarreau telah mendapat banyak penghargan, di antaranya tujuh Grammy Awards untuk tiga genre berbeda, yakni jazz, pop, dan R&B.

Lagu-lagunya yang populer seperti ‘We’re in This Love Together,’ ‘After All,’ ‘Boogie Down,’ ‘Never Givin’ Up,’ dan ‘Moonlighting,’. Sebagian besar lirik lagunya ditulisnya sendiri. Ia juga telah telah merilis enam belas album, yang terakhir kali dirilis pada 2014 bertajuk My Old Friend: Celebrating George Duke. Source: Maxim Indonesia

Exit mobile version