Site icon TRAX

Bella Thorne belajar baca dan tulis secara autodidak

Bella Thorne dikenal sebagai seorang yang sangat jujur dan tidak takut berpendapat. Baru-baru ini nih, ia mengaku tak pernah belajar di sekolah dan mengajari dirinya sendiri untuk akhirnya dapat membaca dan menulis.

“Saya tak pernah belajar membaca sampai akhirnya saya belajar dari naskah film.”

Ia kemudian menambahkan bahwa ia juga belajar matematika secara autotidak, dimulai dari persoalan yang simpel, misal menghitung uang tunai ayahnya.

Sekilas info, Bella memang pernah duduk di bangku sekolah. Namun, ia menderita penyakit disleksia, yaitu kesulitan dalam membaca, menulis, dan mengeja.

“Saya ingat saat pertama kali memasuki sekolah dasar, saya merasa sangat terpuruk karena tidak bisa membaca sebaik murid-murid lainnya. Otak saya kesulitan membedakan huruf ‘B’ dan ‘D’ dan ‘M’ dan ‘W.’ Disleksia berbeda bagi pengidapnya. Dalam kasus saya, sangat sulit untuk membaca dan menulis.

Saat ini, Bella tengah sibuk dalam proses meluncurkan buku terbarunya, The Life of a Wannabe Mogul: Mental Disarray. Itu hanyalah salah satu dari pencapaiannya.

“Dulu saya buta nada. Kini, saya memiliki label rekaman dan di bawah kontrak Sony sebagai penyanyi, dan mampu bernyanyi a capella. Saya sedang menulis serial dan telah mendapatkan aktris pemenang Oscar untuk berperan sebagai ibu saya. Saya hanya punya $200 di usia 18 dan sanggup membeli rumah di usia 19. Saya kesana kemari melakukan hal-hal yang orang telah cap tidak akan mungkin bagi saya.”

Wow, what an inspiration!

(Artikel ini disadur dari cosmopolitan.com / Perubahan telah dilakukan oleh editor / Alih bahasa: Yovita Pratiwi / Image: Dok. Instagram)

Sumber artikel dari Cosmopolitan Indonesia

Exit mobile version